kievskiy.org

Jatuh di Gorong-gorong, Jenazah Riris (26) Ditemukan Tersangkut di Eceng Gondok

PETUGAS mengevakuasi jenazah Riris (26) ke dalam ambulans di Kantor Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (8/6/2016). Riris ditemukan di Sungai Citunjung setelah sebelumnya terperosok ke dalam gorong-gorong.*
PETUGAS mengevakuasi jenazah Riris (26) ke dalam ambulans di Kantor Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (8/6/2016). Riris ditemukan di Sungai Citunjung setelah sebelumnya terperosok ke dalam gorong-gorong.*

NGAMPRAH, (PR).-Jenazah Riris Simamora (26), perempuan yang terjatuh ke gorong-gorong ditemukan tersangkut di tanaman eceng gondok di sekitar Muara Saguling, Sungai Citunjung, Desa Galanggang, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Kamis 9 Juni 2016 sekitar pukul 13.40 WIB. Jenazah ditemukan mengambang di sungai sekitar 2 km dari lokasi ia terjatuh di gorong-gorong depan Kantor Kecamatan Batujajar. Jenazah korban kemudian dievakuasi ke Kantor Kecamatan Batujajar dengan menggunakan ambulans. Kedatangan jenazah disambut tangis haru keluarga korban. Paman korban, Sihutan Simamora membenarkan bahwa korban adalah keponakannya. Dia mengaku terpukul dengan kejadian yang menimpa keponakannya itu. “Dia (korban-red) tinggal di Subang dan ke sini (Batujajar-red) baru satu hari. Saat dia mau nyeberang, terjatuh ke gorong-gorong dan akhirnya seperti ini. Ini murni kecelakaan,” katanya di Batujajar, Kamis 9 Juni 2016. Sihutan mengungkapkan, korban sudah 4 tahun tinggal dan bekerja di Subang di salah satu koperasi simpan pinjam. Kedatangan korban ke Bandung Barat, menurut dia, untuk mengunjungi kantor cabang di sana. Selanjutnya, korban dibawa ke rumah duka di Cimahi. Korban akan dimakamkan di kampung halamannya di Desa Saitnihuta, Kecamatan Doloksanggul, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatra Utara. Sementara itu, KBO Sabhara Polres Cimahi Nyoman Boxen yang merupakan bagian dari tim penyelamat mengungkapkan, korban ditemukan dengan kondisi pakaian yang sudah koyak. Jasad korban tertutup oleh tanaman eceng gondok. “Tim cukup kesulitan meraih korban karena harus menyingkirkan eceng gondok dulu,” katanya. Dia menturukan, tim gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, BPBD, dibantu masyarakat melakukan pencarian selama dua hari mulai pukul 8.00-17.00 WIB. Pencarian sempat terkendala cuaca sebelum akhirnya korban ditemukan di Muara Saguling. Sebelumnya diberitakan, dua perempuan asal Sumatra Utara terjatuh ke dalam gorong-gorong di depan Kantor Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Selasa 7 Juni 2016 malam. Seorang di antaranya selamat, sementara seorang lainnya hanyut hingga terbawa arus sungai.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat