kievskiy.org

Banjir Sempat Buat Jalan Pasteur Lumpuh Total

KENDARAAN sudah mulai kembali melintasi Jalan Pasteur yang sempat lumpuh akibat banjir yang menggenang di depan Bandung Trade Center, Senin (24/10/2016) siang.*
KENDARAAN sudah mulai kembali melintasi Jalan Pasteur yang sempat lumpuh akibat banjir yang menggenang di depan Bandung Trade Center, Senin (24/10/2016) siang.*

BANDUNG, (PR).- Menyusul terjadinya hujan deras, banjir menggenangi ruas jalan Dr Djundjunan (Pasteur) di depan Bandung Trade Center, Senin 24 Oktober 2016. Akibatnya, arus lalu lintas dari kedua arah serta kawasan sekitarnya sempat lumpuh total. Berdasarkan informasi yang dihimpun, hujan deras turun di kawasan tersebut sekitar pukul 11.30. Tak lama berselang, ruas jalan di depan BTC tergenang. Ditengarai genangan terjadi karena terhambatnya aliran air Sungai Citepus yang melintasi kawasan tersebut. Saat aliran terhambat, air meluap ke badan jalan. Ketinggian air diperkirakan mencapai sekitar 70 cm untuk titik terdalam. Sejumlah kendaraan yang mencoba melintas berakhir dengan matinya mesin. Maka sebagian besar pengguna kendaraan memilih untuk menunggu banjir surut. Akibat peristiwa ini, arus lalu lintas lumpuh untuk kedua arah, baik menuju pintu tol Pasteur maupun arah sebaliknya. "Sudah lebih dari satu jam mobil tidak bergerak," ujar Kahfi, salah seorang pengguna angkutan umum. Dengan kondisi yang macet total, dia memilih untuk turun dari kendaraan umum dan melanjutkan dengan berjalan kaki. Itu pun tidak mudah karena banjir belum sepenuhnya surut. Kendati demikian, sejumlah petugas sudah mengoperasikan pompa untuk menyedot air yang menggenangi jalan. Sekitar pukul 14.00, arus lalu lintas sudah mulai bisa bergerak perlahan menyusul banjir yang mulai surut.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat