kievskiy.org

KPU Tetapkan Ajay M. Priatna-Ngatiyana Menangkan Pilkada Cimahi

RAPAT pleno penetapan paslon pemenang Pilkada Kota Cimahi 2017 di gedung KPU Kota Cimahi Jalan Pesantren Kota Cimahi, Selasa 14 Maret 2017.*
RAPAT pleno penetapan paslon pemenang Pilkada Kota Cimahi 2017 di gedung KPU Kota Cimahi Jalan Pesantren Kota Cimahi, Selasa 14 Maret 2017.*

CIMAHI, (PR).- Pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Cimahi Ajay M. Priatna-Ngatiyana resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilkada Kota Cimahi 2017. Semua pihak diminta menjaga soliditas demokrasi di Kota Cimahi pascapesta demokrasi tersebut.

"Harapan kami semua pihak mampu menahan diri, tidak perlu euforia berlebihan baik dari pihak pemenang. Pascapilkada ini soliditas demokrasi lokal harus dikedepankan," ujar Ketua KPU Kota Cimahi Handi Dananjaya, usai rapat pleno penetapan paslon pemenang Pilkada Kota Cimahi 2017 di gedung KPU Kota Cimahi Jalan Pesantren Kota Cimahi, Selasa 14 Maret 2017.

Rapat tersebut dihadiri paslon terpilih Ajay M. Priatna-Ngatiyana beserta keluarga, parpol pengusung dan relawan. Tidak terlihat paslon peserta pilkada lain namun wakil parpol pendukung terlihat hadir.

Rapat pleno rekapitulasi suara menetapkan pasangan calon Walikota-Wakil Walikota Cimahi nomor urut 3 Ajay M. Priatna-Ngatiyana peraih suara terbanyak Pilkada Kota Cimahi 2017 dengan perolehan suara Ajay-Ngatiyana mencapai 107.011 suara (40,589%). Hasil raihan suara tersebut menentukan Ajay-Ngatiyana sebagai pemimpin Kota Cimahi periode 2017-2022.

Berdasarkan jadwal tahapan Pilkada Kota Cimahi 2017, penetapan kepala daerah terpilih harusnya dilakukan 8-10 Maret 2017. "Surat edaran dari KPU RI No. 199 supaya mengubah jadwal tahapan Pilkada termasuk penetapan kepala daerah terpilih menunggu surat dari MK terkait bebas perselisihan. Surat dari MK diterima Senin (12/3/2017) petang sehingga penetapan baru bisa dilakukan," ujarnya.

Menanggapi hal itu, Walikota Cimahi terpilih Ajay M. Priatna menyatakan bersyukur dan berterima kasih atas suksesnya Pilkada Kota Cimahi 2017. "Baik yang memilih kami ataupun tidak mendukung, hasil pilkada patut kita terima dan syukuri bersama," katanya.

Ajay menyatakan sepakat atas himbauan agar tak melakukan euforia berlebihan mensikapi penetapan sebagai pemenang Pilkada Kota Cimahi 2017. "Tidak ada niat kami sikapi berlebihan, Kami lebih pikirkan soal tugas berat ke depan sudah menanti untuk memimpin Kota Cimahi," ujarnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat