kievskiy.org

Tren COVID-19 dan DBD Meningkat, Donor Darah Jadi Aksi yang Dilakukan Yon Arhanud 3/YBY

AKSI donor darah yang dilakukan Yon Arhanud 3/YBY untuk membantu warga yang membutuhkan.*
AKSI donor darah yang dilakukan Yon Arhanud 3/YBY untuk membantu warga yang membutuhkan.* /MOCHAMMAD IQBAL MAULUD/PR

PIKIRAN RAKYAT - Menipisnya stok labu darah di PMI Kota Bandung, Batalyon Arhanud 3/YBY berinisiatif untuk membantu donor darah. Meski demikian donor darah yang dilakukan oleh Yon Arhanud/YBY tetap menjaga social distancing dan physical distancing.

Danarhanud 3/YBY Mayor (Arh) Patrick Arya Bima menyatakan donor darah ini sebagai bentuk kepedulian Yonarhanud dalam membantu PMI. Terlebih selain wabah COVID-19 atau virus Corona, banyak warga Kota Bandung yang terjangkit DBD.

Baca Juga: Alasan Tubuh Terasa Capek meski Tak Melakukan Apapun Seharian Selama Pandemi Virus Corona

"Maka dari itu mudah-mudahan dengan bantuan labu darah dari Yonarhanud 3/YBY ini bisa membantu mereka yang sedang sakit tersebut. Apalagi untuk para pasien DBD yang membutuhkan darah banyak," kata Patrick di Mako Yonarhanud 3/YBY, Jalan Manado, Kota Bandung pada Rabu 8 April 2020.

Patrick juga memaparkan anggota batalyon yang melakukan donor darah ini tidak sembarangan.‎ Mereka di tes terlebih dahulu kesehatannya dan mereka yang tidak tidur malam hari tidak diperkenankan untuk melakukan donor darah.

Baca Juga: MIKIR dan MANTUL, Panduan Orang Tua dan Siswa Belajar di Rumah

"Pergantian sirkulasi darah dilakukan pada saat tidur, jadi mereka yang begadang tidak diperkenankan ikut donor darah. Terutama mereka yang malam harinya piket, meski mereka sehat, namun darahnya jika didonorkan hasilnya kurang baik," ucapnya.

Pada kesempatan tersebut selain dari anggota aktif dari Yonarhanud 3/YBY, ibu-ibu dari Persit Kartika Chandra juga dilibatkan. Ibu-ibu ini juga ikut mendonorkan darah mereka demi membantu saudara-saudara sebangsanya yang kini alami sakit.

Baca Juga: MUI: Salat Idul Fitri Ditiadakan Jika COVID-19 Tetap Tidak Terkendali

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat