kievskiy.org

9 Rumah Warga Hangus Terbakar di Gang Buah Astana Anyar Bandung

Petugas berusaha memadamkan api di Gang Buah, Kelurahan Pelindung Hewan, Kecamatan Astanaanyar, pada Rabu 21 Juni 2023.
Petugas berusaha memadamkan api di Gang Buah, Kelurahan Pelindung Hewan, Kecamatan Astanaanyar, pada Rabu 21 Juni 2023. /Pikiran Rakyat/Mochamad Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Kebakaran hebat terjadi di Gang Buah 2, RT 2 RW 4 Kelurahan Pelindung Hewan, Kecamatan Astana Anyar, Kota Bandung, pada Rabu 21 Juni 2023.

Kebakaran itu terjadi di tengah pemukiman padat penduduk. Akibatnya, sembilan bangunan permanen dan semi permanen milik warga habis dilalap oleh si jago merah.

"Dari UPT selatan datang ke sini api sudah besar dan diperkirakan ada sembilan rumah kena dampak (terbakar)" kata Sekretaris Diskar PB Kota Bandung, Iwan Rusmawan, ketika ditemui di lokasi pada Rabu, 21 Juni 2023.

Baca Juga: Proyek Perbaikan di Lembang Minim Rambu Keselamatan, Satu Truk Terperosok Masuk Saluran Drainase

Meski demikian, Iwan memastikan tak ada korban luka ataupun meninggal dunia dalam kejadian itu. Kini, api telah berhasil dipadamkan oleh petugas dan sedang dalam tahap pendinginan.

"Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa," ucap dia.

Sedikitnya terdapat 14 unit pancar yang dikerahkan oleh petugas. Selama proses pemadaman, dia mengakui petugas mengalami kesulitan karena akses jalan yang sempit. Selain itu, situasi ruas jalan utama yang sedang macet juga menghambat unit pancar menuju ke lokasi.

Baca Juga: Menimbang Wacana Penerapan WFA di Pemkot Bandung, Ema Sumarna: Kami Enggan Gegabah

"Kesulitan dikit karena ini di gang jadi ada selang yang harus diperpanjang. Ini jalan juga lagi macet," ujar dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat