kievskiy.org

Intip 2 Ide Resep Ramuan Masker Alami Berikut, Baik untuk Mencerahkan Kulit Wajah

ILUSTRASI masker.*
ILUSTRASI masker.* /PEXELS

PIKIRAN RAKYAT - Bagi kebanyakan perempuan Indonesia, salah satu kriteria cantik yaitu memiliki kulit wajah yang cerah, sehat, dan bercahaya.

Tentunya sudah menjadi rahasia umum bahwa kebanyakan wanita terobsesi memiliki wajah yang bercahaya.

Namun Sobat Belia perlu tahu, bahwa wajah yang sehat, bercahaya, dan segar itu tidak selalu identik dengan kulit putih.

Permukaan kulit yang tampak sehat dan terbebas dari berbagai permasalahan kulit tentunya memerlukan perhatian dan perawatan khusus.

Baca Juga: Mencegah Penyebaran Virus Corona Percasi Jabar Tunda Rakerda 2020 

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari NDTV Food. Mari intip, dua resep masker buatan sendiri dengan bahan-bahan alami yang bisa membantu mengembalikan warna kulit dan membuatnya tampak lebih cerah.

Paket Wajah Safron untuk Meningkatkan Warna Kulit

Kunyit dikenal memiliki banyak khasiat untuk penyembuhan. Ini merupakan bahan alami yang kaya akan zat besi, kalium, kalsium, selenium, seng, tembaga, vitamin A, asam folat, niasin, dan vitamin C.

Saffron akan berperan aktif untuk membantu meningkatkan warna kulit dan membersihkan kulit wajah yang tampak kusam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat