kievskiy.org

2023 Disebut Tahun Kelinci, Simak 12 Karakter Manusia Berdasarkan Zodiak China

Ilustrasi shio.
Ilustrasi shio. /Freepik/zaie

PIKIRAN RAKYAT – Zodiak Cina atau shengxiao diwakili oleh 12 hewan yakni Tikus, Sapi, Harimau, Kelinci, Naga, Ular, Kuda, Kambing, Monyet, Ayam Jantan, Anjing, dan Babi.

Diketahui bahwa tahun 2023 adalah tahun Kelinci, mulai dari tanggal 22 Januari 2023 hingga 9 Februari 2024.

Sebelumnya, tahun 2022 merupakan tahun macan mulai dari 1 Februari 2022 dan berakhir pada 21 Januari 2023.

Orang Tionghoa percaya bahwa horoskop, kepribadian, dan kecocokan cinta seseorang terkait erat dengan tanda zodiak Cina-nya yang ditentukan oleh tahun kelahirannya.

Baca Juga: 5 Tempat Rayakan Malam Tahun Baru 2023 di Bandung, Event Seru bersama Keluarga dan Sahabat

Kebanyakan orang Tionghoa menggunakan Tahun Baru Imlek sebagai awal tahun zodiak. Ini adalah astrologi Cina yang populer.

Hanya tradisionalis dan astrolog profesional yang menggunakan istilah matahari pertama. Tak hanya itu, hewan zodiak Cina memiliki makna astrologi dan budaya.

Orang Cina mengasosiasikan setiap tanda hewan dengan karakteristik tertentu, mereka meyakini bahwa orang yang lahir pada tahun tertentu memiliki kepribadian hewan tahun itu.

Dilansir Pikiran-rakyat.com dari China High Lights, berikut 12 karakter dan kepribadian hewan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat