kievskiy.org

Maurizio Sarri Sebut Napoli Perjelas Kecacatan Lazio

Pertandingan Napoli vs Lazio, Senin, 29 November 2021 dini hari WIB.
Pertandingan Napoli vs Lazio, Senin, 29 November 2021 dini hari WIB. /Reuters/Ciro De Luca REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Lazio, Maurizo Sarri menyebutkan jika Napoli memperjelas kecacatan yang dimiliki tim berjuluk Biancocelesti itu.

Lazio dijamu Napoli di Stadio San Paoli pada pekan ke-14 Liga Italia 2021-2022, Senin, 29 November 2021 dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Lazio harus menelan kekalahan 0-4 dari Napoli.

Pertandingan antara Lazio dan Napoli juga merupakan pertama kalinya bagi Maurizio Sarri menjejakkan kaki ke stadion tersebut sejak diubah namanya menjadi Diego Armando Maradona, pada malam setahun setelah kematian El Pibe de Oro ketika patung seukuran aslinya diresmikan.

Baca Juga: Teuku Ryan Harus Bayar Denda Rp1 M, Ria Ricis Menangis: Jangan Panik, Rezeki Udah Diatur

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari DAZN, Maurizio Sarri berujar jika permainan Napoli membuat kecacatan Lazio terlihat jelas.

"Tim telah membuat langkah maju dan, seperti yang sering terjadi, setiap empat atau lima pertandingan kami memiliki performa seperti ini. Cacatnya bahkan lebih jelas karena Napoli tampil luar biasa dan menurut saya adalah tim terbaik di Serie A saat ini," kata Maurizio Sarri.

Lazio dinilai tidak melakukan pendekatan yang tepat dengan kebobolan dua gol dalam 10 menit pertama.

"Jika kami hanya menekan setengah jalan, yang kami lakukan hampir sepanjang pertandingan, melawan tim pengumpan yang hebat, tentu saja akan seperti ini. Kami selalu memulai pers terlambat dan bukan sebagai tim. Kami terus melakukannya secara individu dan terlambat," ujar Sarri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat