kievskiy.org

Timnas Indonesia Tanpa Pratama Arhan di Final AFF, Shin Tae Yong Ungkap Rencana Strategi

Pratama Arhan merayakan gol yang dicetaknya untuk Indonesia ke gawang Singapura. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkap sosok di balik gemilangnya permainan Pratama Arhan di Timnas Indonesia: lebih penting.
Pratama Arhan merayakan gol yang dicetaknya untuk Indonesia ke gawang Singapura. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengungkap sosok di balik gemilangnya permainan Pratama Arhan di Timnas Indonesia: lebih penting. /Instagram.com/@pssi

PIKIRAN RAKYAT - Timnas Indonesia akan tampil di final Piala AFF 2020 tanpa pemain andalan mereka, Pratama Arhan.

Pratama Arhan tidak bisa turun bermain karena akumulasi kartu kuning.

Absennya Pratama Arhan jelas bukan merupakan keuntungan bagi Timnas Indonesia.

Peran Pratama Arhan nyaris tidak tergantikan sepanjang Piala AFF. Pada pertandingan semifinal leg kedua melawan Singapura, Pratama Arhan mencetak gol penyama kedudukan yang menghindarkan Timnas Indonesia dari kekalahan.

Baca Juga: Jelang Final AFF, Pelatih Thailand Peringatkan Akan Kalahkan Indonesia Seperti Melawan Vietnam

Meski Pratama Arhan absen, Shin Tae Yong mengaku tidak khawatir. Dirinya sudah menyiapkan strategi untuk mengantisipasinya.

"Ini situasi yang tidak diinginkan tapi sebagai pelatih saya harus bisa menanganinya. Itu bukan masalah," tuturnya dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara pada 28 Desember 2021.

Shin Tae-yong mengatakan, Thailand merupakan tim yang berbahaya bagi Timnas Indonesia.

"Tim dan pemain Thailand sangat baik. Namun, bola itu bundar. Kami akan memperlihatkan penampilan terbaik di lapangan," sebutnya.

Di sisi lain, Thailand optimistis bisa mengalahkan Timnas Indonesia di babak final Piala AFF.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat