kievskiy.org

Kalah Mengejutkan dari Rangers di Liga Europa, Borussia Dortmund Disebut Tidak Terarah

Pertandingan Liga Europa, Borussia Dortmund vs Rangers, Jumat, 18 Februari 2022.
Pertandingan Liga Europa, Borussia Dortmund vs Rangers, Jumat, 18 Februari 2022. /ReutersS/Thilo Schmuelgen REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Pada ajang Liga Europa, hasil pertandingan membuat Borussia Dortmund disebut tidak terarah ke harapan yang mereka inginkan.

Borussia Dortmund menjamu Rangers pada Liga Europa di Signal Iduna Park, Jumat, 18 Februari 2022 dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Borussia Dortmund harus menerima kekalahan 2-5 dari Rangers.

Sejak awal pertandingan, Borussia Dortmund kewalahan dalam menghadapi performa dari Rangers.

Baca Juga: Bak Ditimpa 'Musibah', Aurel Hermansyah Pasrah Hadapi Persalinan Sendirian, Kenapa?

Akibatnya, kekalahan tak terelakkan untuk Borussia Dortmund meskipun telah mencoba untuk memperkecil selisih gol.

"Setelah periode pembukaan yang bergelombang di mana Rangers memiliki peluang besar, kami memiliki kendali atas permainan. Namun, kontrol saja tidak cukup," kata manajer Borussia Dortmund, Marco Ramos dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi klub.

Tanpa finishing yang berbuah menjadi gol, Marco Ramos berujar jika kontrol yang baik bukan penentu dari keberhasilan dalam pertandingan.

"Pada akhirnya, sebuah permainan ditentukan oleh berapa banyak gol yang Anda cetak versus berapa banyak gol yang Anda kebobolan," ujar Marco Ramos.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat