kievskiy.org

Isu Invasi Rusia ke Ukraina Berdampak pada Lokasi Final Liga Champions

Venue Final Liga Champions berpeluang diganti imbas tegangnya Rusia ke Ukraina
Venue Final Liga Champions berpeluang diganti imbas tegangnya Rusia ke Ukraina /Pixabay/comrade_petruha

PIKIRAN RAKYAT - Dalam beberapa hari terakhir, mata dunia internasional tertuju ke konflik yang terjadi di perbatasan Rusia-Ukraina. Dikabarkan bahwa Rusia akan melakukan serangan militer atau menginvasi negara tetangga, Ukraina.

Presiden Rusia, Vladimir Putin memerintahkan militer Rusia untuk memasuki Ukraina dalam 'misi penjaga perdamaian'. 

Vladimir Putin mengatakan wilayah timur negara itu sebagai negara merdeka. Hingga detik ini, ketegangan di negara itu masih belum mereda.  

Konflik yang terjadi antara Rusia dan Ukraina kemungkinan akan berimbas pada lokasi perhelatan Final Liga Champions.

Baca Juga: Kuasai Malam dengan Kamera Samsung Paling Pintar Saat Ini

Federasi sepak bola Eropa atau UEFA tidak punya pilihan selain memindahkan final Liga Champions seandainya Rusia betul-betul menyerang Ukraina. Final Liga Champions sejatinya akan berlangsung di Gazprom Arena, St Petersburg, Rusia pada 28 Mei 2022.

Mengutip Daily mail, lokasi perhelatan Final Liga Champions kemungkinan akan pindah ke Inggris. Stadion Wembley di London, dapat menjadi tempat pengganti yang memungkinkan.

Sementara itu, UEFA dikabarkan sedang memantau situasi dengan maksud untuk menyusun rencana darurat jika konflik yang terjadi belum juga kondusif.

Baca Juga: Komunikasi Semakin Erat dengan Google Duo Live Sharing

Pemindahan lokasi perhelatan Final Liga Champions sebelumnya juga pernah terjadi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat