kievskiy.org

Laga Liga Champions Belum Usai, Chelsea Menyerah

Pertandingan Chelsea vs Real Madrid pada leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2021-2022, Kamis, 7 April 2022.
Pertandingan Chelsea vs Real Madrid pada leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2021-2022, Kamis, 7 April 2022. /Reuters/Tony Obrien REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel berujar jika ia menyerah dengan kondisi di Liga Champions.

Chelsea berhadapan dengan Real Madrid pada leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2021-2022 di Stamford Bridge, Kamis, 7 April 2022 dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Chelsea harus menelan kekalahan 1-3 dari Real Madrid.

Sempat berupaya untuk mengejar ketertinggalan, tetapi usaha Chelsea kemudian berbuah menjadi kekalahan bagi tim berjuluk The Blues itu.

Baca Juga: Megawati Soekarnoputri Dianggap Jilat Ludah, Kebijakan Jokowi Disebut Jadi Serang Ketua Umum PDIP

Menanggapi hasil pertandingan, dilansir Pikiran-Rakyat.com dari France24, Thomas Tuchel berujar jika pertandingan sudah tidak mungkin dimenangkan Chelsea.

"Tidak. Tidak untuk saat ini, tidak. Karena kami harus menemukan level kami kembali, saya tidak tahu di mana itu sejak jeda internasional," kata Thomas Tuchel.

Performa Chelsea usai jeda internasional dinilai mengalami penurunan.

Bahkan, ketika Chelsea berhadapan dengan Brentford, Cesar Azpilicueta dan rekan harus menerima kekalahan 1-4 di kandang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat