kievskiy.org

Diisukan Akan Hijrah ke Amerika Serikat, Perlakuan terhadap Gareth Bale di Madrid Dikecam

Potret pemain Real Madrid, Gareth Bale.
Potret pemain Real Madrid, Gareth Bale. /Reuters/Javier Barbancho REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Real Madrid mendapatkan kecaman terkait perlakuan kepada salah satu pemain Los Blancos, Gareth Bale.

Kritikan tersebut datang dari pelatih kepala timnas Wales, Rob Page.

Gareth Bale akan segera hengkang dari Real Madrid pada musim panas 2022 karena tidak adanya kemungkinan perpanjangan yang ditawarkan untuk tetap tinggal di Santiago Bernabeu.

Kabar yang beredar, usai hengkang dari Real Madrid, Gareth Bale akan melanjutkan karier dengan hijrah ke Liga Amerika Serikat pada Major League Soccer (MLS).

Baca Juga: Jokowi Disebut Ambil Keputusan Drastis, Presiden Diduga Dapat Bisikan

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Daily Mail, Rob Page berujar jika Gareth Bale layak untuk dipuji atas perolehan Real Madrid pada Liga Spanyol dan Liga Champions.

Real Madrid mendapatkan dua gelar Liga Spanyol dan juara Liga Champions yang berasa dari warisan Gareth Bale.

Saat ini, Real Madrid masih berpotensi untuk meraih gelar juara Liga Spanyol 2021-2022 dan Liga Champions 2021-2022 yang di dalamnya terdapat peran Gareth Bale.

Baca Juga: PSG Raih Gelar Juara Liga Prancis 2021-2022, Mauricio Pochettino Ukir Sejarah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat