kievskiy.org

Tak Perpanjang Kontrak, Pemain Arsenal Disebut Akan Hijrah ke Prancis

Alexandre Lacazette memilih meninggalkan Arsenal.
Alexandre Lacazette memilih meninggalkan Arsenal. /Reuters/Scott Heppell REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Pemain Arsenal, Alexandre Lacazette diisukan akan hijrah ke Prancis.

Kontrak Alexandre Lacazette habis pada 30 Juni 2022 dan pemain asal Prancis itu tidak ingin memperpanjang masa tinggalnya di Emirates.

Usai lima tahun bersama dengan Arsenal, Alexandre Lacazette mengumumkan jika ia tidak lagi memperpanjang masa baktinya untuk Arsenal.

"Dengan klub, kami memutuskan untuk berpisah. Klub mengambil arah baru dan kami juga berada di akhir kontrak saya. Sekarang saatnya bagi saya untuk memiliki pengalaman baru, petualangan baru," kata Alexandre Lacazette dikutip Pikiran-Rakyat.com dari standard.co.uk.

Baca Juga: Ridwan Kamil dan Keluarga Sudah Tiba di Bandung, Keluarga: Mohon Waktu dan Privasi

Berpisah dengan Arsenal, Alexandre Lacazette berujar jika tim berjuluk The Gunners itu merupakan mimpinya yang menjadi kenyataan.

"Saya ingin menyimpan semua momen bagus yang saya miliki di klub, karena bagi saya bermain untuk klub yang sejak saya muda, saya impikan adalah hal yang menyenangkan. Saya sangat senang telah bermain selama lima tahun untuk Arsenal," ujar Alexandre Lacazette.

Meskipun tak lagi memiliki hubungan profesional, tetapi Alexandre Lacazette berujar jika ia tidak akan memutuskan hubungan dengan tim dari London Utara itu.

Baca Juga: Rindu Inter Milan, Romelu Lukaku Dikabarkan Bujuk Chelsea

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat