kievskiy.org

Kapolda Jabar: Jangan Datang ke GBLA Kalau Tak Bawa Tiket

Stadion GBLA.
Stadion GBLA. /Antara/Raisan Al Farisi

PIKIRAN RAKYAT - Kapolda Jabar Inspektur Jenderal Suntana menegaskan kepada bobotoh, baik Viking, Bomber maupun suporter lainnya untuk jangan coba-coba datang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) tanpa tiket untuk menonton pertandingan sepak bola Liga 1 2022/2023.

Polda Jabar juga akan menindak tegas apabila didapati calo yang menjual tiket di area stadion.

"Jangan pernah datang ke stadion kalau tidak membawa dan membeli tiket. Kami tidak segan-segan akaN memulangkan orang yang tidak membawa tiket masuk ke ring-ring yang telah ditetapkan," kata Suntana di Stadion GBLA, Bandung pada Jumat, 22 Juli 2022.

Menurut Suntana, tidak ada pembelian tiket di stadion, semua dilakukan secara daring. Polda Jabar pun akan melaksanakan pengawalan dari ring yang telah ditetapkan bersama dengan panpel Liga 1.

Baca Juga: PSSI Gelar Rakor Bahas Penyelenggaraan Liga 1 Musim 2022-2023

"Jadi jangan percaya omongan orang yang tidakperkembangan juga. Bukan mengubah secara prinsip, tidak, tapi kita melihat ada beberapa juga yang dipertimbangkan. Misalnya soal kartu kuning, kalau pemain kalau terlalu sering akumulasi jadi sedikit mainnya. Ini tidak menyalahi aturan FIFA juga. Karena dalam kompetisi ada law of the games dan ada regulasi. Nah, regulasi ini yang menyesuaikan kebutuhan liga masing-masing.

Menurut kita, untuk regulasi itu sudah bisa digunakan untuk situasi saat ini (kembali normal)," kata Akhmad.

Lima regulasi yang diterapkan pada musim ini, yakni lisensi pelatih. Pelatih harus sudah mengantongi lisensi A Pro, baik dari AFC maupun UEFA. Ini tertuang dalam pasal 33 poin D.

Lisensi itu dibuktikan dengan RECC (Recognition of Experience and Current Competence). Bukan hanya pelatih yang berlisensi, Direktur Teknik tiap tim pun diwajibkan harus berlisensi A Pro.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat