kievskiy.org

Shin Tae-Yong Blak-Blakan Pasang Badan untuk Ketum PSSI, Komika Oki Rengga: Ngapain Harus Diucapkan?

Komika Oki Rengga.
Komika Oki Rengga. /Instagram @okirengga33

PIKIRAN RAKYAT- Pelawak tunggal Oki Rengga mempertanyakan sikap pelatih Timnas Shin Tae-Yong yang secara terbuka membela Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan.

Oki Rengga yang merupakan mantan kiper PSMS Medan tersebut merasa pernyataan terbuka Shin Tae-Young yang siap mundur jika Ketum PSSI mundur tidak perlu diumbar ke publik.

Pasalnya pernyataan Shin Tae-Yong tersebut dianggap tidak tepat dikeluarkan dalam kondisi seperti ini dimana terlihat ia sangat membela pribadi Mochamad Iriawan atau Iwan Bule.

Pendapat tersebut Oki Rengga ungkapkan dalam sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya @okirengga33 pada Kamis, 13 Oktober 2022.

Baca Juga: Tuai Pro-Kontra, Nova Arianto Tegaskan Pernyataan Shin Tae-yong Soal Iwan Bule Murni Tanpa Tekanan

“Coach Shin, terima kasih untuk waktu dan ilmu kepelatihan mu untuk Timnas Indonesia selama ini, kau membuat kami semua pecinta sepak bola Indonesia memiliki harapan untuk sebuah prestasi Timnas,” kata Oki.

“Namun kalimat ‘saya akan mundur jika ketua PSSI mundur’ adalah sebuah kalimat yang ngapain harus diucapkan?” tuturnya lebih lanjut.

Anggota grup lawak Agak Laen tersebut mengatakan ada sebuah perbandingan tak seimbang antara mencintai sepak bola dengan tragedi kanjuruhan.

“Secinta-cintanya kami dengan sepak bola tidak akan membuat kami membiarkan begitu saja tragedi Kanjuruhan,” ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat