kievskiy.org

Terpaksa Terima Disingkirkan Benfica dari Liga Champions, Kondisi Berbahaya Juventus Diungkap

Manajer Juventus, Massimiliano Allegri.
Manajer Juventus, Massimiliano Allegri. /Reuters/Jennifer Lorenzini REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan posisi berbahaya tim berjuluk Nyonya Tua itu pada babak grup Liga Champions 2022-2023.

Juventus berhadapan dengan Benfica pada babak grup Liga Champions 2022-2023 di Estadio da Luz, Rabu, 26 Oktober 2022 dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Juventus mengalami kekalahan 3-4 dari Benfica.

Sejak babak pertama, Juventus telah tertinggal. Meskipun berusaha untuk mengejar ketertinggalan tersebut, tetapi gol yang dicetak tim asuhan Massimiliano Allegri itu masih belum cukup untk terhindar dari kekalahan.

Baca Juga: Daftar Lengkap 19 Produk yang Ditarik Unilever karena Bisa Memicu Kanker

Akibat kekalahan tersebut, Juventus tersingkir dari Liga Champions 2022-2023.

"Kami harus menerima eliminasi ini dan mengubah kekecewaan itu menjadi motivasi untuk pertandingan berikutnya melawan Lecce," kata Massimiliano Allegri.

Menyoroti jalannya pertandingan, Massimiliano Allegri mengungkapkan situasi berbahaya di Juventus.

Baca Juga: Juventus Tersingkir dari Liga Champions 2022-2023, Allegri Ungkap Kemarahan Nyonya Tua

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat