kievskiy.org

Szymon Marciniak yang Jadi Wasit Final Piala Dunia 2022 Pernah Dikritik Pedas Pelatih Liverpool Juergen Klopp

Szymon Marciniak jadi wasit final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Qatar.
Szymon Marciniak jadi wasit final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Qatar. /REUTERS/Hannah Mckay REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Szymon Marciniak akan memimpin pertandingan final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis pada Minggu, 18 Desember 2022 malam WIB.

Szymon Marciniak yang akan dibantu oleh Pawel Sokolnicki dan Tomasz Listikiew dalam pertandingan tersebut.

Ditunjuknya Szymon Marciniak akan mengukir sejarah dengan menjadi wasit Polandia pertama yang memimpin final Piala Dunia.

Menurut Sports Center, dikutip dari Dailymail, Pierluigi Collina ketua wasit FIFA, memilih Szymon Marciniak untuk final Piala Dunia di Stadion Lusail setelah terkesan dengan gaya kepemimpinan wasit Polandia.

Baca Juga: Lionel Messi Ungkap Sikap Tersembunyi Sebelum Semifinal Piala Dunia 2022

Dalam pandangan Collina, Szymon Marciniak adalah orang terbaik yang tersedia untuk diberikan tanggung jawab memimpin laga final.

Marciniak tercatat pernah memimpin laga masing-masing tim peserta final. Ia menjadi wasit dalam kemenangan 2-1 Prancis atas Denmark di babak grup dan kemenangan 2-1 Argentina melawan Australia di babak 16 besar.

Namun begitu, Marciniak bukannya tak luput dari sorotan. Ia pernah dikritik lantaran keputusannya dianggap merugikan salah satu tim.

Hal itu terjadi ketika wasit berkepala plontos itu diberikan tanggung jawab memimpin pertandingan Liga Champions antara Liverpool vs Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano pada 2020.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Suporter Maroko Bernyanyi untuk Palestina di Piala Dunia 2022 Qatar? Simak Penjelasannya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat