kievskiy.org

Timnas Indonesia Hobi Buang Peluang: Setelah Hansamu, Kali Ini Witan

Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022.
Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022. /ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom

PIKIRAN RAKYAT - Witan Sulaeman gagal memanfaatkan peluang emas untuk mencetak gol saat Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022, di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis, 29 Desember 2022.

Peluang emas itu terjadi di babak pertama saat kedudukan masih imbang 0-0. Witan mulanya berhasil merebut bola dari penguasaan kiper Thailand Kittipong Phoothawchuek yang salah melepaskan umpan.

Tanpa tekanan berarti, Witan lalu menggiring bola hingga ke kotak penalti Thailand dan kemudian melepaskan tembakan mendatar.

Bola hasil sepakan Witan gagal mendarat di dalam jaring setelah keluar di sisi kanan gawang Thailand. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sampai jatuh lemas melihat peluang emas tersebut gagal menjadi gol.

Baca Juga: Witan Trending Topic Twitter Saat Laga Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022 Masih Berlangsung

Hobi buang peluang timnas Indonesia sebelumnya juga menimpa Hansamu Yama Pranata ketika pertandingan melawan Brunei Darussalam di laga kedua babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022.

Hansamu ketika itu gagal mengkonversikan peluang menjadi gol kendati sudah berdiri bebas di muka gawang Brunei. Bola hasil sepakannya melambung tinggi dan hanya menghasilkan tendangan ke gawang bagi Brunei.

Indonesia sendiri harus puas berbagi angka dengan Thailand setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit. Skuad Garuda gagal memanfaatkan keunggulan jumlah pemain atas Thailand.

Baca Juga: Ofisial Thailand Protes Soal Insiden Pelemparan Bus: di Mana Petugas Keamanan?

Gol Indonesia dicetak Marc Klok melalui titik penalti usai Theerathon Bunmathan melakukan hand-ball di kotak terlarang. Thailand berhasil menyamakan kedudukan melalui Sarach Yooyen pada menit ke-62.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat