kievskiy.org

Timnas Senior dan Junior Akan Mulai Latihan Setelah Hasil Swab Test Keluar

ILUSTRASI hasil tes swab.*
ILUSTRASI hasil tes swab.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Latihan  Tim Nasional (Timnas) akan dimulai setelah hasil swab test pemain dan oficial keluar. Aturan ini sesuai dengan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Pelaksanaan latihan perdana dua Timnas, senior dan U-19 yang rencananya dimulai pada Sabtu, 25 Juli 2020 kemarin, pun akhirnya berubah.

Karena hasil swab test pemain dan oficial diperkirakan akan keluar antara Selasa atau Rabu (28-29 Juli 2020) pekan ini dan masih menunggu kedatangan beberapa pemain lagi, pelatih Timnas Shin Tae Yong pun memprogramkan untuk memulai latihan pada Sabtu, 1 Agustus 2020 mendatang.

Baca Juga: Persib Ingin Pertahankan Ghozali Siregar, PSMS Medan Belum Mau Menyerah

Para pemain yang dipanggil, 29 orang Timnas senior dan 46 orang Timnas U-19 sudah diminta berkumpul di Jakarta pada Kamis, 23 Juli 2020 lalu.

"Jumat (24 Juli 2020), seluruh pemain yang sudah hadir dan oficial timnas Indonesia senior dan U-19 telah menjalani rangkaian swab test atau Polymerase Chain Reaction (PCR). Sehari sebelumnya, kita juga telah jalani Rapid test. Tes usap ini dilakukan di hotel tempat pemain menginap (Hotel Fairmont) oleh petugas media dari RS Royal Progress, Jakarta yang sebelumnya telah bekerja sama dengan PSSI," kata Kepala Tim Medis PSSI, dr Syarif Alwi sesuai rilis PSSI, Minggu, 26 Juli 2020.

Latihan akan dilakukan setelah melihat hasil swab test, dan sembari menunggu, pihaknya mengaku akan melakukan simulasi latihan dengan protokol kesehatan ketat di hotel.

Baca Juga: Sudah Latihan Bersama Klub Sepekan, Bek Persikabo Akan Ikut TC Timnas Senior

Simulasi ini dilakukan agar pemain dan ofisial tim terbiasa pada saat latihan nanti.

Swab test sendiri merupakan protokol kesehatan wajib guna memastikan seluruh anggota Timnas Indonesia terhindar dari virus Covid-19.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat