kievskiy.org

Jelang Semifinal Piala FA, Manajer Manchester United Ungkap Kemarahan

Manajer Manchester United, Erik ten Hag.
Manajer Manchester United, Erik ten Hag. /Reuters/Marcelo Del Pozo REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Manchester United, Erik ten Han mengungkapkan kemarahannya menjelang babak semifinal Piala FA yang akan dihadapi tim berjuluk Setan Merah itu. Brighton & Hove Albion akan menjadi lawan dalam perebutan tiket ke babak final di Wembley, Minggu, 23 April 2023 pukul 22.30 WIB.

Namun, menjelang pertandingan tersebut, Erik ten Hag berujar jika ia marah. Kemarahan tersebut dipicu oleh hasil Liga Europa yang membuat Manchester United tersingkir.

Manchester United berhadapan dengan Sevilla pada babak perempat final Liga Europa di Ramon Sanchez Pizjuan Stadium, Jumat, 21 April 2023 dini hari WIB. Tim asal Spanyol itu menggagalkan aksi lanjutan lawannya dengan kemenangan agregat 5-2.

Akibat kekalahan yang dialami Manchester United pada pertandingan tersebut, Erik ten Hag mengaku jika ia marah. Pemain asal Belanda itu tidak bisa menerima kekalahan tersebut.

Baca Juga: Prediksi Skor Empoli vs Inter Milan di Liga Italia, Lengkap dengan Susunan Pemain

"Pada hari Kamis (waktu setempat), saya benar-benar marah. Bagi saya itu sangat tidak dapat diterima. Anda bisa membuat kesalahan, tetapi Anda harus melanjutkannya," kata Erik ten Hag.

Erik ten Hag menyoroti kesalahan yang dilakukan Manchester United. Baginya, pada babak perempat final, sebuah tim seharusnya memberikan segalanya. Namun, hal tersebut dinilai oleh pria berusia 53 tahun itu tidak dilakukan oleh anak-anak asuhnya.

Baca Juga: Riyad Mahrez Jadi Pahlawan Manchester City, Pep Guardiola Beri Reaksi

"Sebagai seorang manajer, saya tidak dapat menerima bahwa tim saya tidak memberikan yang terbaik. "Ya tentu saja para pemain disadarkan," ujar Erik ten Hag.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat