kievskiy.org

Karim Benzema Dirayu Al Ittihad dengan Gaji Rp1,6 Triliun, Siap Susul Cristiano Ronaldo?

Pemain Real Madrid, Karim Benzema.
Pemain Real Madrid, Karim Benzema. /Reuters/Isabel Infantes

PIKIRAN RAKYAT - Pakar transfer Fabrizio Romano mengatakan bahwa klub Arab Saudi Al Ittihad sudah melalukan penawaran resmi untuk merekrut pemain Real Madrid, Karim Benzema.

Menurut proposal tersebut, tawaran gaji pemain asal Prancis itu mencapai 100 juta euro atau setara Rp1,6 triliun per musim. Selain itu, Benzema juga akan mendapat tunjangan hidup. Dokumen penawaran tersebut dikirim pekan lalu.

"Dokumen dikirim pekan lalu sebelum pertandingan antara Real Madrid dan Sevilla," tulis Fabrizio Romano.

Benzema serius memikirkan kepindahan ke Arab Saudi. Ia tak ingin berlama-lama mengambil keputusan untuk masa depannya.

Baca Juga: Ancelotti Berharap Karim Benzema, Luka Modric dan Toni Kross Bakal Bertahan di Real Madrid

"Karim serius memikirkannya. dia akan segera membalas, tidak butuh waktu lama karena Benzema lebih memilih kejelasan," tulis Romano dikutip dari akun Instagram @fabriziorom pada Rabu, 31 Mei 2023.

Hampir setahun yang lalu, secara lisan Real Madrid menyetujui kontrak baru Benzema hingga Juni 2024. Akan tetapi, kontrak tersebut tidak pernah ditandatangani. Kontrak tersebut bisa ditandatangani jika Benzema ingin bertahan di Santiago Bernabeu.

Sebelumnya, ia sudah menginformasikan pada Real Madrid bahwa ia mendapat tawaran besar dari klub Arab Saudi.

"Benzema telah mengatakan kepada klub bahwa dia sekarang serius mempertimbangkan tawaran Saudi. Klub Arab Saudi tersebut menawarkan gaji 100 juta euro per musim untuk meyakinkan Karim Benzema segera," ujar Romano.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat