kievskiy.org

Prediksi Skor Swedia vs Amerika Serikat di Piala Dunia Wanita 2023: Preview, Head to Head, Link Live Streaming

Skuad Swedia saat menghadapi Afrika Selatan di Piala Dunia Wanita 2023 pada 23 Juli 2023 lalu.
Skuad Swedia saat menghadapi Afrika Selatan di Piala Dunia Wanita 2023 pada 23 Juli 2023 lalu. /Reuters/Amanda Perobelli

PIKIRAN RAKYAT – Swedia dan Amerika Serikat akan bertarung di fase gugur atau babak 16 besar Piala Dunia Wanita 2023 yang akan berlangsung besok, Minggu, 6 Agustus 2023. Pertandingan ini akan digelar di Stadion AAMI Park atau Stadion Rectangular Melbourne, Australia, mulai pukul 16.00 WIB.

Banyak kejutan yang hadir pada gelaran Piala Dunia Wanita 2023 ini di Australia dan Selandia Baru. Beberapa tim unggulan seperti Jerman, Argentina, dan Italia gagal lolos dari fase grup dan harus rela angkat koper lebih awal.

Swedia termasuk tim yang memberikan kejutan tersebut dan mampu memenangi tiga pertandingan di fase grup kemarin. Berkat tiga kemenangan itu, Swedia keluar sebagai juara Grup G dan lolos ke babak 16 besar bersama Afrika Selatan sebagai runner-up.

Baca Juga: Diincar Brighton dan Liverpool, Levi Colwill Pilih Teken Kontrak Baru Jangka Panjang dengan Chelsea

Swedia tampil luar biasa sehingga sanggup memetika tiga kemenangan sekalipun satu grup bersama dengan Argentina dan Italia. Dua negara tersebut tak mampu mengimbangi permainan yang ditunjukkan Swedia dan Afrika Selatan di Grup G.

Sementara itu, pada laga perdana Swedia mendapatkan kemenangan perdana setelah mengalahkan Afrika Selatan dengan skor 2-1 pada 23 Juli lalu. Dua gol kemenangan itu dicetak oleh Fridolina Rolfo menit ke-65 dan Amanda Ilestedt pada menit ke-90.

Pada laga kedua yang berlangsung 29 Juli, Swedia juga menang. Kali ini mereka menghajar Italia dengan skor telak 5-0. Lima gol yang mengguncangkan dunia tersebut dicetak masing-masing oleh Amanda Ilestedt (dua gol), Fridolina Rolfo, Stina Blackstenius, dan Rebecka Blomqvist.

Baca Juga: Sadio Mane Pindah ke Al Nassr, Susul Cristiano Ronaldo

Setelah mampu mengalahkan Italia, Argentina menjadi  korban Swedia selanjutnya. Namun hanya dua gol yang mampu dicetak Swedia melalui Rebecka Blomqvist dan juga Elin Rubensson.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat