kievskiy.org

Palembang Darurat Kabut Asap, Laga Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam Dipindah ke Stadion GBK

Stadion Gelora Bung Karno (GBK) jadi venue pengganti Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Stadion Gelora Bung Karno (GBK) jadi venue pengganti Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. /Sekretariat Negara

PIKIRAN RAKYAT – Kota Palembang gagal menjadi tuan rumah laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang menggelar pertandingan Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Stadion Gelora Sriwijaya. Pertandingan yang dijadwalkan pada Kamis 12 Oktober 2023 akhirnya dipindah ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Laga Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam batal digelar akibat dampak kabut asap yang menyelimuti Kota Palembang dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang kian parah. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir angkat bicara terkait perpindahan venue laga Timnas Indonesia tersebut.

“Saya inginnya di Sumatera Selatan (Indonesia vs Brunei Darussalam). Karena Sumatera Selatan itu kan sempat diprioritaskan menjadi tuan rumah untuk kejuaraan dunia.  Kita sebenarnya sudah putuskan,” ucap Erick Thohir dalam unggahan di akun Instagram @erickthohir, Kamis, 4 Oktober 2023.

Akan tetapi, Erick menyebut situasi alam di Palembang tidak memungkinkan untuk menggelar laga kejuaraan dunia tersebut. Sehingga, dengan berat hati PSSI memindahkan venue pertandingan ke Stadion Gelora Bung Karno.

Baca Juga: Bek PSIS Semarang Dipanggil Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra RANS Nusantara, Lini Belakang Berlubang?

“Ternyata situasi alam dan asap tidak mungkin di sana. Makanya kemarin kita rapat PSSI, kita putuskan untuk 12 Oktober ini tetap di Jakarta di Gelora Bung Karno. Saya mohon maaf sekali bukan saya tidak membawa komitmen atau mengapresiasi persiapan yang ada di Sumatera Selatan, tetapi memang konteksnya situasinya alamnya kurang mendukung,” tuturnya, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com.

“Tapi saya janjikan buat pertandingan berikutnya kita bawa lagi ke Sumatera Selatan,” kata Erick lagi.

Sebelumnya laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Palembang juga dicoret dari tuan rumah Piala Dunia U20 dan U17 yang hanya digelar di empat stadion Pulau Jawa, yakni Stadion Si Jalak Harupat, JIS, Stadion Manahan, dan Stadion Gelora Bung Tomo.

Baca Juga: Tiga Pemain Asing Persis Solo Absen, Pelatih Leonardo Medina Percaya pada Kemampuan Pemain Lokal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat