kievskiy.org

Indonesia Punya Peluang Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Gegara Kiper Jepang 'Kena Mental'

Kiper timnas Jepang di Piala Asia 2023, Zion Suzuki
Kiper timnas Jepang di Piala Asia 2023, Zion Suzuki /Instagram.com/@zionsuzuki

PIKIRAN RAKYAT - Indonesia akan menghadapi laga hidup mati melawan Jepang dalam perebutan posisi 16 besar Piala Asia 2023. Baik timnas ataupun 'Samurai Biru' harus saling mengalahkan di laga ini.

Laga Jepang vs Indonesia digelar di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar. Pertandingan akan dimulai pukul 18.30 WIB.

Harapan Indonesia semakin menipis untuk lolos 16 besar. Tak hanya berpotensi dibantai Jepang, Indonesia juga sudah kehilangan titel juara ketiga terbaik setelah Suriah dan Palestina menang di pertandingan terakhir mereka.

Kabar baiknya, Indonesia masih punya peluang jebol pertahanan Jepang. Ini karena kiper Jepang, Zion Suzuki sedang 'kena mental' masalah perundungan.

Dikutip dari France 24 pada Rabu 24 Januari 2024, Zion Suzuki terkena masalah perundungan karena masalah fisik. Kiper Jepang dihina karena masalah naturalisasi.

Zion Suzuki yang merupakan naturalisasi dilecehkan secara rasis. Sang kiper memang merupakan keturunan dari ayah Ghana-Amerika Serikat dan ibu Jepang.

Jelang laga lawan Indonesia, pelatih Jepang, Hajime Moriyasu mengingatkan jika masalah ras seharusnya tak usah terjadi.

"Zion adalah pemain pentig bagi Jepang, dan saya sepenuhnya melawan orang yang melanggar hak asasi dan menghinanya secara rasial," tutur Moriyasu.

Moriyasu meminta Zion untuk tidak khawatir. Jika masalah ras itu menganggunya, maka seluruh tim Jepang akan hadir mendukungnya.

"Saya ingin dia merasa nyaman, dan bisa berkonsentrasi penuh," ucap Moriyasu kembali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat