kievskiy.org

BRI Liga 1: Persib dan PSIS Rebutan Posisi Kedua Klasemen, Siapa yang Unggul?

Pemain Persib di BRI Liga 1.
Pemain Persib di BRI Liga 1. /Instagram @persib

PIKIRAN RAKYAT - Berikut Jadwal BRI Liga 1 hari ini, Jumat 23 Februari 2024. Persib Bandung berpeluang menggusur PSIS Semarang dalam laga yang digelar pada hari yang sama dengan waktu yang berbeda.

Tonton laga seru Persib dan PSIS di BRI Liga 1 tersebut melalui link live streaming yang tersedia di akhir artikel. Pastikan Anda tidak menyaksikannya lewat tautan tidak resmi karena data pribadi Anda akan dalam bahaya.

Persib dan PSIS berebut posisi kedua

Maung Bandung dijadwalkan akan dijamu Barito Putera hari ini, Jumat 23 Februari 2024 pukul 19.00 WIB. Pertandingan tersebut akan diadakan di Stadion Sultan Agung, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Terkait laga itu, PSIS sebenarnya bisa lebih dulu mengamankan posisi kedua klasemen sementara BRI Liga 1. Pasalnya Mahesa Jenar akan bermain lebih dulu pada pukul 15.00 WIB di Stadion Madya Magelang.

Lawan yang akan dihadapi PSIS adalah Dewa United. Mereka bisa mengamankan posisi kedua klasemen dengan cara memenangi pertandingan tersebut. Dengan kemenangan itu, mereka akan meraup 45 angka atau selisih empat poin.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menyebut anak asuhnya seharusnya mendapat poin lebih banyak. Hanya, empat laga terakhir berakhir kurang memuaskan. Mereka kalah sekali dan imbang tiga kali. Poin mereka saat ini adalah 41 dan harus rela tergusur oleh PSIS pada pekan ke-24 pada 4-6 Februari 2024 lalu.

"Sebenarnya, dalam beberapa pertandingan terakhir, kami seharusnya bisa mendapat lebih banyak poin. Jadi, saya pikir hasil dari pertandingan-pertandingan itu tak cukup positif," katanya.

"Tapi, saya juga mengatakan jika dalam dua pertandingan terakhir, kami sudah bermain lebih baik dan saya harap, besok kami bisa main dengan baik," ujarnya, dilansir dari laman Persib.

Jadwal BRI Liga 1 22-24 Februari 2024

Kamis, 22 Februari 2024

  1. 15.00 WIB Persikabo 2-3 Borneo FC

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat