kievskiy.org

Punya Posisi Sama dan Kalah Saingan, Rodrygo Bilang ‘Aku Rapopo’ Kalau Kylian Mbappe Jadi Gabung Real Madrid

Memiliki posisi yang sama, Rodrygo mengaku tidak masalah dengan kedatangan Kylian Mbappe jika sang pemain memang bergabung ke Real Madrid.
Memiliki posisi yang sama, Rodrygo mengaku tidak masalah dengan kedatangan Kylian Mbappe jika sang pemain memang bergabung ke Real Madrid. @realmadrid/Twitter

PIKIRAN RAKYAT - Spekulasi tentang kedatangan Kylian Mbappe ke Santiago Bernabeu semakin memanas, namun Rodrygo, pemain Real Madrid, menyambutnya dengan sikap yang positif. Meski menyadari bahwa kedatangan Mbappe bisa mengancam posisinya di tim, Rodrygo mengaku tidak keberatan dengan hal tersebut.

Mbappe telah mengumumkan bahwa ia tidak akan memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG), yang akan berakhir pada akhir musim ini. Dengan demikian, pemain asal Prancis itu akan tersedia secara gratis untuk klub mana pun yang bersedia mengontraknya.

"Saya rasa hampir sama dengan apa yang dikatakan para jurnalis, saya percaya pada kalian! Tapi saya tidak tahu apa yang terjadi," kata Rodrygo, mengomentari rumor kedatangan Mbappe, seperti yang dilaporkan dari akun resmi Fabrizio Romano, Senin.

Rodrygo, yang bermain di posisi penyerang sayap seperti Mbappe, bahkan menyatakan bahwa ia tidak masalah jika kedatangan Mbappe membuatnya harus bersaing lebih keras untuk mendapatkan tempat di starting lineup. Baginya, kedatangan Mbappe akan menjadi "masalah yang membahagiakan" bagi pelatih karena menunjukkan kedalaman skuad yang bagus dalam tim.

"Saya hanya fokus pada Real Madrid, Aku Rapopo" tambahnya.

Rodrygo sendiri baru-baru ini menjadi pahlawan kemenangan Real Madrid atas Athletic Bilbao dengan mencetak dua gol di Santiago Bernabeu. Performa impresifnya menambah daftar panjang kontribusinya untuk musim ini, di mana ia telah mencetak 13 gol dan memberikan delapan assist dari 41 penampilan di semua kompetisi.

Seperti diektahui, kabar tentang masa depan Kylian Mbappe semakin menarik perhatian para penggemar sepak bola. Kontraknya dengan Paris Saint-Germain (PSG) akan berakhir pada akhir musim ini, dan hingga saat ini belum ada kepastian mengenai langkah selanjutnya yang akan diambil oleh bintang muda tersebut.

Sebelumnya, Mbappe telah mencapai status legenda di PSG setelah memulai kariernya dengan AS Monaco. Meskipun beberapa pemain seperti Sergio Ramos, Edinson Cavani, dan bahkan Lionel Messi telah datang dan pergi dari klub, Mbappe memilih untuk bertahan.

Musim lalu, kontrak Mbappe hampir berakhir, namun ia memilih untuk memperpanjangnya satu tahun lagi dengan harapan meraih gelar Liga Champions bersama PSG.

Namun, spekulasi tentang kepindahannya ke Real Madrid semakin santer terdengar sejak musim lalu. Meskipun demikian, sampai saat ini, belum ada kesepakatan yang tercapai di antara semua pihak yang terlibat.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat