kievskiy.org

Kapan Indonesia vs Guinea di Laga Play-off Olimpiade Paris 2024? Disiarkan TV atau Tidak?

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari.
Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ivar Jenner (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat, 3 Mei 2024 dini hari. /Antara/HO-PSSI

PIKIRAN RAKYAT – Timnas Indonesia U23 akan melakoni satu pertandingan lagi untuk memastikan lolos ke Olimpiade Paris 2024. Berikut jadwal pertandingan lanjutan Timnas Indonesia setelah gagal merebut juara ketiga Piala Asia U23.

Impian skuad Garuda Muda tampil di Olimpiade untuk kedua kalinya dalam sejarah harus tertunda. Kepastian itu terjadi setelah mereka ditundukkan Irak dengan skor 2-1 dalam laga perebutan juara ketiga yang berlangsung Kamis, 2 Mei 2024.

Kekalahan itu memaksa Nathan Tjoe-A-On harus memainkan laga play-off untuk meraih satu tiket terakhir Olimpiade. Lawan yang dihadapinya ialah wakil dari Afrika, Guinea.

Total ada 16 tim yang akan berlaga di cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024. 15 tim di antaranya sudah dipastikan lolos, termasuk 3 wakil dari Asia yang ditempati Jepang, Uzbekistan, dan Irak. Asia masih berpeluang mengirim satu wakil terakhir andai Indonesia bisa mengatasi perlawanan Guinea.

Kekuatan Guinea

Jika melihat profil Guinea, tim ini tak lebih kuat dari tim-tim yang pernah juara Piala Asia U23 baik yang sudah dikalahkan Indonesia maupun mengalahkan Indonesia selama turnamen di Qatar. Pada babak fase perempat final, Indonesia sukses mengalahkan Korea Selatan, mantan juara Piala Asia U23, walaupun pada semifinal dan laga perebutan juara tiga menelan kekalahan dari mantan juara lainnya, Uzbekistan dan Irak.

Kendati begitu, untuk urutan peringkat, Indonesia level senior berada jauh di bawah Guinea. Indonesia menempati urutan 134, sedangkan Guinea 76.

Guinea punya catatan kurang impresif pada gelaran Piala Afrika U23 2023 dibandingkan catatan Indonesia di Piala Asia U23 2024. Guinea meraih sekali kemenangan, sekali kalah, dan sekali seri, dengan memasukkan lima gol dan kemasukan empat gol.

Sementara Indonesia meraih dua kali kemenangan dan sekali kalah dengan memasukkan 8 gol tapi juga kemasukan 9 gol. Dua kemenangan Garuda Muda diraih dari tim yang peringkatnya jauh di atas Indonesia (Australia dan Yordania), dan juga jauh di atas Guinea.

Guinea lolos ke babak gugur Piala Afrika tetapi langsung tersingkir oleh Mesir di semifinal dengan skor 0-1. Mereka juga takluk dari Mali dalam adu penalti setelah 0-0 selama 120 menit dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Afrika 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat