kievskiy.org

Pas Ulang Tahun, Andien Luncurkan e-Book

ANDIEN mengaku semakin berdebat jelang digelarnya konser dan peluncuran e-Book.*
ANDIEN mengaku semakin berdebat jelang digelarnya konser dan peluncuran e-Book.*

JAKARTA, (PRLM).- Bertepatan dengan ulang tahunnya yang ke-30, penyanyi jazz Andien meluncurkan e-Book atau buku elektronik yang bertajuk “The Journey of Metamoforsa“. Buku elektronik itu berisikan beragam infomarsi seputar konsernya. E-Book “The Journey of Metamoforsa“ juga memuat gambar pose Andien yang menawan dalam balutan bUsana rancangan para desainer. Jadi para Sahabat Setia Andien, bakal tahu lebih dalam lagi sosok penyanyi bertubuh mungil itu. Peluncuran e-Book yang berkaitan juga dengan konser Andien yang bertajuk “Metamorfosa 15 Years Andien“ yang digelar di Plenary Hal Jakarta Convention Center, pada 15 September 2015. Pada gelaran konser nanti, Andien mendapat dukungan dari Berlian Entertainment. Selain itu melibatkan sejumlah musisi ternama. Saat ini, Andien justru semakin berdebar menjelang dekatnya konser tersebut. Dia tidak mau mengecewakan para penggemarnya. "Aku ingin memberikan yang terbaik. Makanya, garapan musiknya tidak mau main-main. Boleh dikata pada konser nanti ada cross over. Tidak melulu musik pop, tapi juga ada punk rock. Aku butuh vocal director. Biar kesannya tidak asal-asalan," kata penyanya bernama lengkap Andini Aisyah Haryadi ini, saat ditemui di di Piazza Gandaria City, Jakarta Selatan. Sementara Dino Hamid Promotor Berlian Entertainment yang juga Promotor Project Director konser menambahkan secara konseptual, ini konser yang memberikan full entertainment. Semua dilakukan untuk memberikan entertainment. Bahkan Andien juga sampai belajar stand up comedy sama Ernest Prakasa. "Mungkin pertamanya akan ada adegan lucu. Itu sengaja dipilih Andien dan dia punya keberanian untuk itu," papar Dino.(Munady/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat