kievskiy.org

Sinetron Putri Untuk Pangeran Capai 500 Episode, Verrell Bramasta: Berkat di Waktu yang Tak Terduga

Pemeran Sinetron Putri Untuk Pangeran.
Pemeran Sinetron Putri Untuk Pangeran. /DOK. MNC Pictures

PIKIRAN RAKYAT - Sinetron Putri untuk Pangeran produksi MNC Pictures yang tayang di RCTI setiap hari pukul 17.45 WIB berhasil mencapai 500 episode.

Dibintangi Ranty Maria dan Verrell Bramasta, Putri Untuk Pangeran bercerita tentang perjuangan gadis baik hati bernama Putri (Ranty Maria) yang berkuliah sambil berdagang demi membantu ekonomi keluarga. 

Putri memiliki kemampuan bisa mendengar suara hati orang lain. 

Namun, Putri harus menjadi korban bully senior tampan di kampusnya, yaitu Pangeran (Verrel Bramasta).

Baca Juga: Juicy Luicy Lanjutkan Proyek Collaboration Series

Suatu ketika, ada kejadian yang mengubah pandangan Pangeran terhadap Putri, hingga mereka berdua menjalin hubungan asmara yang penuh suka duka. 

Di pekan ini, sinetron Putri Untuk Pangeran mencapai 500 episode yang merupakan prestasi tersendiri mengingat harus melakukan proses syuting di masa pandemi Covid-19. 

Sinetron Putri Untuk Pangeran tak hanya mampu bertahan, tapi juga meraih performa yang gemilang dengan rating 6.4 dan audience share 26.6. 

Baca Juga: Bergabung di Chelsea, Romelu Lukaku Ungkap Perbedaan Liga Inggris dan Liga Italia

Pemeran Pangeran, Verrell Bramasta mengucap syukur atas pencapaian ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat