kievskiy.org

Baru Keluar dari Rumah Sakit karena Idap Tumor Langka, Ari Lasso Bersyukur Sempat Kena Covid-19

Ari Lasso bersyukur sempat kena Covid-19
Ari Lasso bersyukur sempat kena Covid-19 /Instagram/ari_lasso

PIKIRAN RAKYAT - Musisi Ari Lasso kini tengah menjalani pemulihan setelah melakukan operasi pengangkatan tumor di limpanya.

Ari Lasso mengaku mengetahui menderita tumor langka, dalam waktu beberapa bulan terakhir, setelah terkena Covid-19.

Ari Lasso pada awalnya mengeluhkan perutnya yang sakit, dan sempat menduga terkena asam lambung. Ia pun langsung memeriksakan kondisinya ke dokter.

Tak disangka, dokter menyebut jika ditemukan tumor di limpa, dan harus segera diangkat. Hal itu diketahui setelah sang musisi melakukan USG di rumah sakit.

Baca Juga: Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Tak Perlu Lagi Bawa KTP dan STNK ke Samsat, Simak Cara Pakai Aplikasi SIGNAL

Mantan vokalis Dewa 19 ini mengaku perutnya seperti ditusuk-tusuk jarum hingga nyeri.

"Ini berawal dari 27 Juli, sepulang dari show aku ngerasa seperti masuk angin, dan asam lambung naik. Yang mana itu aku rasakan bertahun-tahun," ujar Ari, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube ARI LASSO TV pada Selasa, 7 September 2021.

"Seminggu kemudian, tiba-tiba perutku merasa rasa sakit yang sangat banget, yang rasanya itu kurang familiar, ini seperti ditusuk. Dengan diagnosis asam lambung kambuh," katanya menambahkan.

Ari Lasso mengaku syok ketika mengetahui gumpalan tumor di limpanya sebesar kepalan tangan orang dewasa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat