kievskiy.org

Tubuh Qomar 4 Sekawan Makin Kurus, Jalani Kemoterapi di Rumah dan Diinfus Selama 46 Jam

Komedian Nurul Qomar 4 Sekawan menjalani proses kemoterapi di rumah pribadinya, harus diinfus selama 46 jam.
Komedian Nurul Qomar 4 Sekawan menjalani proses kemoterapi di rumah pribadinya, harus diinfus selama 46 jam. /Tangkapan layar YouTube SCTV Tangkapan layar YouTube SCTV

PIKIRAN RAKYAT - Belum selesai penderitaan Nurul Qomar alias Qomar 4 Sekawan usai masuk penjara karena kasus pemalsuan ijazah, sang komedian kini harus menerima kenyataan bahwa dirinya tengah sakit parah.

Kepada awak media, Qomar mengaku divonis mengidap kanker usus stadium 4C sejak dua bulan lalu.

Untuk bertahan hidup, Qomar harus melakukan kemoterapi selama enam bulan ke depan. Bahkan ia harus menjual seluruh lukisan yang ada di rumah untuk biaya pemeriksaannya.

Sebelum jatuh sakit, Qomar memang tidak pernah merasakan gejala yang cukup parah, namun ia sempat merasakan sakit perut yang cukup parah dan tak bisa buang air besar dengan normal.

Baca Juga: Pidato Jokowi Buat Rakyat Papua 'Histeris', 3 Kalimat Saja Sukses Pecahkan Atmosfer Stadion Lukas Enembe

"Dokter ahli memvonis kanker ganas ada di pencernaan usus besar dan usus halus stadium 4C, jadi sistem pencernaan tidak di anus tapi di pinggang, dibuatkan lubang stoma," ujar Qomar, dikutip dari YouTube MOP Channel pada Minggu, 3 Oktober 2021.

"Satu bulan itu tidak bisa buang air besar dan buang gas, perutnya keras seperti mau pecah. Setelah dilakukan pemeriksaan, ronsesn, dan semuanya, dokter bilang ada faktor genetika," tuturnya.

Kondisi tubuh komedian berusia 61 tahun ini pun belum pulih seperti sedia kala, usai menjalani kemoterapi. Tubuhnya semakin kurus akibat dari proses kemoterapi tersebut.

Selain menjalani kemoterapi di rumah sakit, Qomar saat ini juga menjalani kemoterapi di rumah pribadinya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat