kievskiy.org

Ahli Bedah Sebut Justin Bieber Tunjukkan Tanda-tanda Pemulihan Awal Sindrom Ramsay Hunt, Simak Alasannya

Seorang ahli bedah spesialis kelumpuhan wajah menyebut bahwa Justin Bieber tunjukkan tanda-tanda pemulihan awal Ramsay Hunt Syndrome.
Seorang ahli bedah spesialis kelumpuhan wajah menyebut bahwa Justin Bieber tunjukkan tanda-tanda pemulihan awal Ramsay Hunt Syndrome. /Instagram.com/justinbieber

PIKIRAN RAKYAT – Penyanyi pop asal Kanada, Justin Bieber menjadi perbincangan karena pengakuannya baru-baru ini.

Pasalnya, Justin Bieber membagikan video yang menjelaskan bahwa dirinya mengidap sindrom Ramsay Hunt di Instagram miliknya @justinbieber.

Menurut dokter bedah spesialis kelumpuhan wajah, sindrom tersebut muncul akibat infeksi virus yang menyerang saraf di telinga hingga wajah. 

Ini menyebabkan mata kanan sang penyanyi tidak bisa berkedip atau separuh wajahnya lumpuh.

Baca Juga: Demi Saksikan Pemakaman Eril Anak Ridwan Kamil, Sejumlah Warga Rela Berdiri di Tengah Sawah

Dilansir dari Reuters pada 11 Juni 2022, Justin disebut menunjukkan tanda-tanda awal pemulihan setelah dirinya didiagnosis mengidap sindrom Ramsay Hunt.

Konsultan ahli bedah plastik rekonstruktif di Inggris dan salah satu pendiri lembaga amal kesehatan Facial Palsy UK, Charles Nduka mengatakan, sekitar 75% pasien dengan sindrom yang menerima pengobatan dini termasuk steroid dan antivirus dapat sembuh total.

Ia mengatakan bahwa dirinya memperhatikan video yang diunggah oleh Justin dan melihat sudah terlihat beberapa bukti pemulihan yang menggembirakan.

Baca Juga: Justin Bieber Idap Sindrom Ramsay Hunt yang Langka, Apakah Bisa Sembuh?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat