kievskiy.org

Sinopsis If You Wish Upon Me yang Dibintangi Ji Chang Wook, Terinspirasi Organisasi Nyata di Belanda

Sinopsis drakor terbaru If You Wish Upon Me yang dibintangi Ji Chang Wook dan Sooyoung Girls Generation.
Sinopsis drakor terbaru If You Wish Upon Me yang dibintangi Ji Chang Wook dan Sooyoung Girls Generation. /Kolase foto Instagram.com/@kbsdrama

PIKIRAN RAKYAT - Drama Korea (drakor) If You Wish Upon Me akhirnya tayang perdana pada 10 Agustus 2022.

If You Wish Upon Me dibintangi dua bintang ternama Korea Selatan, Ji Chang Wook damn Sooyoung Girls Generation.

Dalam drakor ini, Sooyoung Girls Generation dan Ji Chang Wook sama-sama berjuang untuk memenuhi keinginan pasien yang menderita penyakit parah.

Lantas bagaimana cerita selengkapnya? Berikut sinopsis If You Wish Upon Me:

Baca Juga: Ini Alasan Kang Tae Oh Tak Ikut ke Bali Bersama Kru dan Drakor Extraordinary Attorney Woo Lainya

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Soompi, If you Wish Upon Me adalah drama Korea terbaru yang mengudara di KBS 2TV.

If You Wish Upon Me terinspirasi dari organisasi nyata di Belanda yang memenuhi keinginan pasien kanker stadium akhir.

Dalam drama ini, Ji Chang Wook berperan sebagai Yoon Gyeo Re, seorang pria yang memiliki kehidupan yang sulit dan penuh perjuangan sejak usia kecil.

Saat kecil, Yoon Gyeo Re harus hidup di panti asuhan. Kemudian saat remaja dia harus mendekam di pusat penahanan remaja dan penjara. Seakan-akan, tidak ada nasib baik yang didapatkan Yoon Gyeo Re selama hidupnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat