kievskiy.org

Kisah di Balik Lagu Sendiri dari Lalahuta, Lengkap dengan Lirik Lagu

Grup band Lalahuta.
Grup band Lalahuta. /Instagram.com/@lalahuta

PIKIRAN RAKYAT – Grup musik Lalahuta baru saja menghadirkan single terbaru yang berjudul “Sendiri” dengan menggambarkan kisah kesendirian yang sering dibahas bahkan dialami oleh kebanyakan orang.

“Kesendirian adalah topik yang kami anggap umum dan sering dibahas untuk beberapa orang saat ini. Itulah kenapa kami ingin mengungkapkan kisah kesendirian dari versi Lalahuta,” kata Lalahuta, dilansir Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Lagu berdurasi kurang dari tiga menit itu memiliki lirik yang sederhana dan pesan yang mendalam bagi para pendengarnya.

Lalahuta mengaku lagu “Sendiri” yang baru saja dikeluarkannya itu terinspirasi dari banyaknya kisah orang-orang yang berjuang hidup sendirian dan merasa tidak memiliki bantuan.

Baca Juga: Rumor Rizky Billar Penyuka Sesama Jenis Kian Memanas, Saksi Kehidupan Mulai Ungkap Dugaan Bukti Kuat

“Kami percaya, di luar sana, banyak orang yang mungkin selalu merasa sendiri dalam hal apapun. Baik dalam percintaan hingga pekerjaan,” ujar mereka.

Menurut Lalahuta, arti ‘kesendirian’ itu sendiri merupakan suatu proses perjuangan untuk mencari pemahaman baru di suatu situasi dan kondisi yang sedang terjadi.

Terkesan kosong dan sepi, Lalahuta ingin menyampaikan pesan kepada pendengarnya untuk bisa memiliki perspektif yang baru dalam menghadapi kesendirian, sehingga tidak lagi merasa takut untuk menjalaninya.

Baca Juga: Bernostalgia dengan Steve Burns, Film Blues Big City Adventure akan Segera Tayang

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat