kievskiy.org

Motif KDRT, Ferry Irawan Diduga Tak Terima Venna Melinda Kembali ke Dunia Politik

Ferry Irawan dan Venna Melinda.
Ferry Irawan dan Venna Melinda. /Instagram @vennamelindareal Instagram @vennamelindareal

 

PIKIRAN RAKYAT - Pengacara Hotman Paris mengungkapkan motif Ferry Irawan melakukan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap Venna Melinda. Meski tidak secara detail, Hotman Paris mengungkapkan dugaan motif KDRT yang diterima Venna Melinda.

"Mengenai motifnya saya belum bisa ngomong secara detail, sepertinya sebelumnya sudah tidak ada percocokkan ya," kata Hotman Paris.

Selain sudah tidak ada kecocokkan, Hotman Paris menduga percekcokan yang terjadi antara keduanya diduga karena Ferry Irawan tidak terima Venna Melinda kembali terjun ke dunia politik. Menurut Hotman Paris, ada kemungkinan Ferry Irawan tidak senang melihat Venna Melinda tampil cantik dan bertemu politisi lainnya.

"Dan katanya semakin intens tidak cocok itu karena si Venna ini mau kembali lagi ke dunia politik, jadi ada faktor tidak suka karena kalau terjun ke dunia politik kelihatan cantik lagi, ketemu pengusaha, ketemu politisi, ada kemungkinan suami tidak senang," ucap Hotman Paris.

Kepada Hotman Paris, Venna Melinda mengatakan bahwa tindakan Ferry Irawan itu termasuk KDRT berat. Namun Hotman Paris belum bisa menyimpulkan karena belum melihat bukti.

"Kalau Venna mengatakan ini termasuk KDRT berat, tapi saya belum lihat buktinya," ujarnya.

Baca Juga: Venna Melinda Akan Diperiksa Soal Laporan KDRT, Langsung Gandeng Hotman Paris

Hotman Paris mengatakan bahwa saat ini, Venna Melinda merasa kecewa karena Polda Jawa Timur belum melakukan penahanan terhadap Ferry Irawan, padahal semua bukti sudah diserahkan. Pengacara 60 tahun itu menyinggung kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar pada Lesti Kejora pada 28 September 2022 lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat