kievskiy.org

Profil Sridevi, Juara Dangdut Academy 5 yang Disebut sebagai Penerus Lesti Kejora

Sridevi, juara satu Dangdut Academy 5.
Sridevi, juara satu Dangdut Academy 5. /Instagram.com/@da5_sridevi03

 

PIKIRAN RAKYAT - Sridevi berhasil masuk dalam jajaran penyanyi dangdut Indonesia yang lahir dari ajang pencarian bakat Dangdut Academy (DA), yakni musim kelima tahun 2022. Ia masih berusia 14 tahun saat memegang gelar tersebut.

Pemilik nama Serli Artika Sridevi itu lahir di Prabumulih, Sumatera Selatan, 3 September 2008. Saat mengikuti ajang Dangdut Academy 5, Sridevi masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Sridevi merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Nama Sridevi saat ini mengudara setelah berhasil membawa pulang piala Dangdut Academy 5, ia juga sudah mempunyai akun media sosial bernama @da5_sridevi03.

Dalam kariernya, Sridevi sudah mulai aktif bernyanyi di ruang lingkup kota kelahirannya, ia mengawali karier dengan tampil di hajatan.

Sridevi berhasil membawa pulang penghargaan, diantaranya juara 1 Dangdut Fantastic Record Sumsel 2018, juara 1 Lomba Dangdut Komunitas Prabumulih 2019, juara 2 Festival Dangdut KDI Ogan Hilir 2019, juara 1 Lomba Lagu Daerah ulang tahun Kota Prabumulih ke-19 tahun 2020, juara 1 lagu dangdut Fantastic Record Palembang 2020, dan juara 1 lagu daerah Kota Prabumulih 2020.

Setelah menang ajang pencarian bakat tersebut, Sridevi disebut-sebut netizen akan menjadi penerus Lesti Kejora di dunia dangdut. Hal itu karena suara Sridevi memiliki power dan  pendalaman sama seperti Lesti Kejora.

Baca Juga: Sridevi Menjadi Pemenang Dangdut Academy 5 di Usia 14 Tahun

Video YouTube Indosiar dengan judul Welcome To Indosiar Family yang disiarkan Jumat, 16 Desember 2022 memperlihatkan momen saat Sridevi menyanyikan lagu Matahariku, suara Sridevi mampu mencairkan suasana sendu dan haru karena penghayatan suaranya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat