kievskiy.org

Ayu Ting Ting Ditawari Jadi Caleg Partai Besar, Jawaban sang Pedangdut Jadi Sorotan

Ayu Ting Ting.
Ayu Ting Ting. /Instagram/@ayutingting92

PIKIRAN RAKYAT - Drama politik di Tanah Air menjadi salah satu drama yang tak kunjung selesai, meski memiliki segudang masalah, rupanya hal itu tak mengurangi minat orang-orang untuk terjun ke dunia politik.

Hal ini pun berlaku pada sejumlah selebritis yang akhirnya tergiur dan memilih beralih profesi menjadi wakil rakyat.

Beberapa di antaranya seperti Krisdayanti, Tina Toon, Eko Patrio, Desy Ratnasari, Verrell Bramasta dan masih banyak lagi.

Setelah beberapa nama tersebut, kini muncul kabar jika pedangdut Ayu Ting Ting ingin ikut terjun dalam dunia politik Tanah Air.

Baca Juga: Hadis tentang Sunnah Menikah Saat Syawal, Kala Rasulullah Meminang 'Aisyah

Kabar itu pertama kali muncul setelah banyak akun-akun gosip di media sosial menyebutkan Ayu Ting Ting tengah menarik simpati warga untuk persiapannya nyaleg.

Menanggapi hal ini, Ayu Ting ting langsung membantahnya. Ayu Ting Ting menyebut dirinya sama sekali tak tergiur dengan keseksian politik di Indonesia.

Kendati demikian, Ayu Ting Ting tak membantah jika dirinya sudah beberapa kali ditawar segelintir partai untuk menjadi anggota.

"Kalau mau, saya mah ada kali. Ada yang nawarin," kata Ayu Ting Ting, ditemui di kediamannya di kawasan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, Sabtu 22 April 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat