kievskiy.org

Berikan Semangat untuk Erick Thohir, Hotman: Perjuangkan Nasib Kami dan 300 Juta Penduduk Indonesia!

Hotman Paris  dukungannya untuk Erick Thohir yang akan berangkat ke Uni Arab Emirates.
Hotman Paris dukungannya untuk Erick Thohir yang akan berangkat ke Uni Arab Emirates. /@hormanparisofficial

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi Covid-19 masih saja merebak di berbagai penjuru dunia, termasuk di Indonesia. Hal ini pun membuat segelintir masyarakat resah.

Dalam pertumbuhan kurva pasien, bahkan Indonesia menjadi salah satu negara dengan pasien terinfeksi terbanyak di Asia Tenggara.

Melihat situasi ini, Hotman Paris menuliskan dukungannya agar pemerintah bisa mencari solusi untuk meneliti obat-obatan agar masyarakat Indonesia bisa cepat bebas dari pandemi.

Baca Juga: Inter vs Sevilla di Final Liga Europa: Kalah Gelar, Nerazzurri tak Surut Ladeni Raja Europa League

Tak sampai disana, pemerintah Indonesia juga kian gencar melakukan kerjasama dengan beberapa negara dalam pembuatan vaksin untuk menyembuhkan virus Covid-19.

Untuk mendukung adanya upaya tersebut, Indonesia turut mengirimkan tim khusus untuk memantau uji klinin fase III kandidat vaksin Covid-19 yang disiapkan G42.

Dikutip dari akun Instagram Menteri Badan Usaha Milik Negara Indonesia, Erick Thohir yang diunggah pada Kamis, 20 Agustus 2020 terdapat laporan mengenai kerja sama terkait Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Fitur Canggih di Mobil Tesla, Pengemudi Bisa Cegah Anak Tertinggal di Dalam Kabin

Erick Thohir menyatakan, ia baru saja melakukan kunjungan bersama Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi ke Tiongkok dalam rangka melakukan kerja sama bilateral.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat