kievskiy.org

Cakra Khan Lolos AGT 2023, Sandiaga Uno: Bukti Musisi Tanah Air Punya Potensi Besar dan Bersaing

Penyanyi Cakra Khan saat tampil di America's Got Talent 2023.
Penyanyi Cakra Khan saat tampil di America's Got Talent 2023. /Tangkapan layar YouTube America's Got Talent

PIKIRAN RAKYAT - Cakra Khan menjadi perbincangan publik usai mengikuti ajang pencarian bakat America’s Got Talent 2023. Pada kesempatan itu pria asal Pangandaran ini menyanyikan lagu No Woman No Cry yang dipopulerkan Bob Marley.

Penampilan pelantun lagu Harus Terpisah ini memukai juri America’s Got Talent 2023 termasuk Simon Cowell. Tak hanya bagi juri, master of ceremony juga terpukau oleh bakatnya.

Mendengar kabar tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pun mengapresiasi Cakra Khan. Ia pun mengaku bangga dengan pria kelahiran 1992 tersebut.

"BANGGA! Suara khas nan indah dari @CakraKonta berhasil buat para juri dan seluruh audiens di America's Got Talent standing applause!" katanya dalam akun Twitter pribadinya Sabtu 22 Juli 2023.

Baca Juga: Rubicon Ugal-ugalan Serempet Mobil Lain di Exit Tol Mampang, Polisi: Nopolnya Beda

Ia pun takjub dengan Cakra Khan yang mendapatkan restu dari keempat juri America’s Got Talent 2023 agar lolos ke babak selanjutnya.

"Dengan lagu Bob Marley dan the Wailers berjudul "No Woman No Cry", penyanyi ternama kelahiran Pangandaran ini berhasil mendapatkan 4 YES dari para juri! Kereeeen," katanya.

Sempat berbincang dengan Cakra Khan dalam programnya beberapa waktu lalu, Sandiaga Uno pun ikut senang karena hasil yang diinginkan oleh sang penyanyi lebih dari keinginannya.

Baca Juga: Rizky Febian dan Mahalini Raharja Segera Menikah: Cluenya Ada di Album

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat