kievskiy.org

Tepok Bulu 2023, Vindes Bongkar Alasan Pilih Arya Saloka hingga Duta Sheila On 7 untuk Tanding

Konferensi pers jelang Tepok Bulu 2023 di kawasan Bangka, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 10 November 2023.
Konferensi pers jelang Tepok Bulu 2023 di kawasan Bangka, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 10 November 2023. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Tinggal seminggu lagi ajang sportainment Tepok Bulu 2023 berlangsung digelar di Istora Gelora Bung Karno pada Jumat, 17 November 2023.

Aktor sekaligus model Indonesia, Arya Saloka Yuda Prawira Suryowilogo ternyata satu-satunya nama yang disebut lebih dulu untuk diajak dalam permainan bulu tangkis atau badminton ini.

"Arya ini nama yang tersebut dari sejak Tepok Bulu pertama sebenarnya. Ketika kita menggelar Tepok Bulu waktu saya sama (Valentino) Jebret itu, nama Arya Saloka selalu bergaung, selalu disebutkan baik dari temen Vivindedes," ujar Vincent Ryan Rompies dalam konferensi pers jelang Tepok Bulu 2023 di kawasan Bangka, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 10 November 2023.

Pada kategori ganda campuran akan mempertemukan pasangan Arya Saloka dan Ziva Magnolya. Keduanya akan melawan pasangan dari malaysia Atu Zero dan Atita Haris.

Baca Juga: Harga Tiket Tepok Bulu 2023 Arya Saloka-Ziva Magnolya, Dijual Hari Ini

Tak kalah hits, Tepok Bulu 2023 juga turut mengundang vokalis Sheila On 7, Akhdiyat Duta Modjo. Meskipun, Vincent mengaku ajakannya itu sempat ditolak oleh Duta. Pria kelahiran 1980 itu nantinya pertandingan melawan selebritas asal Malaysia, Fazley Yaakob dan Imran Aqil.

"Karena kedekatan juga sih, gua Vincent sama Dikta main di Jogja. Terus ditanya mau enggak main Tepok Bulu? Katanya oke, direkam sama Vincent," tuturnya.

Sementara itu, mengenai pemilihan pesohor Malaysia sebagai lawan main tim Indonesia, Desta mengungkap hal ini terkait dengan histori pertandingan bulu tangkis kedua negara sejak lama.

“Indonesia Malaysia ini perseteruan Indonesia-Malaysia di bulutangkis sudah lama negara serumpun yang punya kekuatan yang sama. Jadi seru aja tribute to Istora pertandingan artis internasional Indonesia-Malaysia,” ujar Desta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat