kievskiy.org

Saat Raffi Ahmad Bilang 'Sorry, My English Not Delicious' ke NCT 127

Raffi Ahmad dan nagita Slavina main biliar bersama NCT 127.
Raffi Ahmad dan nagita Slavina main biliar bersama NCT 127. /YouTube Rans Entertainment

PIKIRAN RAKYAT - Kemampuan Bahasa Inggris Raffi Ahmad disorot oleh netizen di media sosial. Hal itu berkaitan dengan konten terbaru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bersama NCT 127. 

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kembali menyambut kedatangan member NCT 127 di rumah mereka. Kali ini, member NCT 127 yang datang adalah Doyoung, Jaehyun, Jungwoo, Johnny, Yuta, Mark, dan Haechan. 

Saat itu, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun mengajak member NCT 127 untuk main biliar bersama. Saat sedang bermain dengan Jungwoo, dan Haechan, Raffi Ahmad pun berusaha menjelaskan permainan tersebut kepada keduanya dalam Bahasa Inggris. 

If..if...if..if in, aaa continue, my team, continue. If  not in, aaa pindah (Kalau masuk, timku lanjut. Kalau tidak, pindah),” katanya, dikutip dari YouTube Rans Entertainment pada Kamis, 18 Januari 2024. 

Baca Juga: NCT 127 Kunjungi Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Jungwoo: Where is Cipung?

Penjelasan Raffi Ahmad itu pun disambut dengan tawa dan tepuk tangan dari sejumlah member NCT 127. Bahkan, Mark sampai mengacungkan jempolnya, menandakan bahwa ia paham dengan apa yang dimaksud Raffi Ahmad.

I got you (Aku mendapatkanmu),” ujar Mark. 

Dalam momen gembira tersebut, Raffi Ahmad sempat meminta maaf kepada NCT 127 atas kemampuan Bahasa Inggrisnya. Menariknya, Raffi Ahmad mengucapkan maaf dengan kalimat yang agak berbeda dari biasanya. 

Sorry, my english not delicious (Maaf, Bahasa Inggris ku tidak enak),” ucapnya. 

Tanggapan Netizen

Banyak netizen yang memperbincangkan soal pemilihan kata ‘my english not delicious’ dari Raffi Ahmad. Kalimat yang terdengar asing di telinga itu menjadi hiburan tersendiri bagi netizen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat