kievskiy.org

Lisa BLACKPINK Dirikan Agensi Sendiri, LLOUD Siap Beri Gebrakan Baru

Lisa BLACKPINK dirikan agensi sendiri bernama LLOUD.
Lisa BLACKPINK dirikan agensi sendiri bernama LLOUD. /Instagram.com/lalalalisa_m

PIKIRAN RAKYAT - Setelah Jennie, kini giliran Lisa BLACKPINK yang membuat gebrakan selepas menanggalkan kontrak individual dengan YG Entertainment.

Lisa BLACKPINK meluncurkan agensi hiburan miliknya yang diberi nama LLOUD pada Kamis, 8 Februari 2024. Kabar baik itu dia sampaikan melalui akun Instagram pribadi @lalalalisa_m.

“Memperkenalkan LLOUD, sebuah platform untuk menampilkan visi saya dalam musik dan hiburan. Bergabunglah dengan saya dalam perjalanan yang mengasyikkan ini untuk mendorong melalui batas-batas baru bersama,” kata Lisa dalam kolom keterangan.

Melalui situs resmi LLOUD, agensi tersebut digambarkan sebagai perusahaan yang mendukung kreativitas para artisnyatak terbatas genre dan generasi.

Baca Juga: Ahok Bongkar Alasan Ogah Ikuti Jokowi 'Condong' ke Prabowo-Gibran 

Artis di bawah naungan LLOUD juga tidak akan dibatasi dalam berkarya dan berusaha menjadikan mereka sebagai sosok terbaik di kancah musik dunia.

“Di LLOUD, semangat kami sebagai perusahaan manajemen artis adalah menciptakan pengalaman yang melampaui genre dan menghubungkan generasi,” katanya.

"Inti kami terletak pada inovasi tanpa henti dan komitmen terhadap keaslian. Kami tidak hanya mendorong batas, kami mendefinisikan ulang mereka, membuat chart-topping dan genre-defying musik," tutur agensi.

Kontrak BP dengan YG Entertainment

YG Entertainment membawa berita tak terduga di penghujung tahun 2023, salah satu girl group asuhannya, BLACKPINK dikabarkan tidak akan memperbarui kontrak untuk kegiatan individu atau aktivitas solo masing-masing member.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat