kievskiy.org

Rizky Febian dan Mahalini Menikah 10 Mei: Adzam dan Bintang Hadir, Teddy Pardiyana di Luar Negeri

Momen pengajian Rizky Febian pada Rabu, 8 Mei 2024 sebelum menikah dengan Mahalini.
Momen pengajian Rizky Febian pada Rabu, 8 Mei 2024 sebelum menikah dengan Mahalini. /Instagram.com/@rizkyfbian

PIKIRAN RAKYAT - Rizky Febian dan Mahalini dikabarkan akan segera melangsungkan akad nikah dalam waktu dekat. Sebelum melangsungkan akad nikah, keduanya lebih dulu menggelar proses mepamit yang memiliki makna berpamitan. Tradisi ini dilakukan orang orang Hindu Bali yang akan menggelar pernikahan dengan seorang Muslim.

Setelah menggelar acara Mepamit, Rizky Febian mengadakan acara pengajian di rumah orangtuanya, Sule di kawasan Tambun, Bekasi, Jawa Barat pada Rabu, 8 Mei 2024 sebelum menikah dengan Mahalini.

Menurut Dicky Chandra, sahabat Sule yang hadir dalam acara tersebut mengatakan bahwa pengajian ini diadakan sebagai simbol pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, dimulai dengan basmalah dan doa untuk keberkahan dalam pernikahan.

"Rizky Febian segera menikah harus diawali dengan pengajian yang merupakan bagian daripada bismillah, yaitu izin kepada Allah agar semua dilancarkan," kata Dicky Chandra, Rabu, 8 Mei 2024.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh KATA (@rizkyfbian)

Seluruh Keluarga Hadir, Rizky Febian Terharu

Dalam wawancara tersebut, Dicky Chandra menyatakan bahwa keluarga Rizky Febian hadir lengkap dalam acara pengajian, termasuk adik Rizky dari pernikahan Sule dan Nathalie Holscher, yaitu Adzam. Ia juga mengungkapkan bahwa Bintang direncanakan akan hadir di akad nikah Rizky Febian.

"Di dalam semua komplit, Mahalini nggak, karena ini pengajian keluarga. Mahalini menyusul untuk proses yang lain. Nathalie nggak hadir, tapi Adzam ada, Bintang Insya Allah pas pernikahan datang. Mas Teddy lagi di luar negeri, jadi kemungkinan tidak hadir," tuturnya.

Dicky Chandra mengatakan bahwa dua hari lagi Rizky Febian dan Mahalini akan menikah dengan syariat Islam, sehingga dilakukan pengajian.

"Insya Allah, dua hari lagi akan diadakan akad nikah menggunakan syariat Islam. Jadinya harus diawali dengan bismillah, pengajian. Doa-doa untuk pengantin dan keluarga," tuturnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat