kievskiy.org

Harga Tiket Nonton Film Ipar Adalah Maut di Yogyakarta per Minggu, 16 Juni 2024

Salah satu adegan film Ipar Adalah Maut yang diperankan Michelle Ziudith. Film ini sudah tayang di bioskop sejak 13 Juni 2024.
Salah satu adegan film Ipar Adalah Maut yang diperankan Michelle Ziudith. Film ini sudah tayang di bioskop sejak 13 Juni 2024. /Instagram.com

PIKIRAN RAKYAT – Harga tiket nonton film Ipar Adalah Maut di Yogyakarta pada Minggu, 16 Juni 2024. Harga di tiap bisokop memiliki perbedaan tergantung dengan jaringan bioskopnya.

Film Ipar Adalah Maut diangkat dari kisah nyata dan sempat diviralkan oleh Eliza Safaa. Cerita pengkhianatan ini sempat viral di media sosial terutama TikTok dan Instagram.

Film Ipar Adalah Maut adalah karya dari Sutradara Hanung Bramantyo. Banyak orang yang menilai film ini sangat relate dengan kehidupan rumah tangga masyarakat.

Berikut ini jadwal tayang dan harga tiket nonton film Ipar Adalah Maut di Yogyakarta pada akhir pekan ini yakni Minggu, 16 Juni 2024.

Baca Juga: Harga Tiket Nonton Film Ipar Adalah Maut di Jakarta Minggu 16 Juni 2024, Ini Jadwal Tayangnya

Harga tiket nonton Ipar Adalah Maut di Yogyakarta

XXI

  • AMBARRUKMO PLAZA: Rp55.000 (jadwal tayang 12:45, 13:45, 15:15, 16:15, 17:45, 18:45, 20:15, 21.15)
  • EMPIRE: Rp45.000 (jadwal tayang 12:45, 13:45, 15:15, 16:15, 17:45, 18:45, 20:15, 21:15)
  • SLEMAN CITY HALL: Rp45.000 (jadwal tayang 13:45, 16:15, 18:45, 21:15)
  • JOGJA CITY: Rp45.000 (jadwal tayang 12:45, 13:45, 15:15, 16:15, 17:45, 18:45, 20:15, 21:15)

CGV

  • HARTONO MALL: Rp50.000 (jadwal tayang 10:45, 13:25, 13:55, 16:05, 18:45, 20:15, 21:25)
  • JWALK MALL: Rp35.000 (jadwal tayang 10:30, 11:30, 12:15, 13:05, 14:05, 14:50, 15:40, 16:40, 18:15, 19:15, 20:00, 20:50, 21:50)
  • TRANSMART MAGUWO: Rp40.000 (jadwal tayang 10:50, 13:25, 14:05, 16:05, 18:45, 20:15, 21:20)

CINEPOLIS

  • LIPPO PLAZA JOGJA: Rp40.000 (jadwal tayang 12:00, 13:00, 14:45, 15:45, 17:30, 18:30, 20:15, 21:15)

Ipar Adalah Maut

Film Ipar Adalah Maut membawa ruh Hanung Bramantyo sebagai sutradara yang berani kembali hidup. Selama ini banyak orang yang merindukan gaya bercerita dan bertutur Hanung yang berani menyentil permasalahan yang ada di sekitar masyarakat.

Ipar Adalah Maut menceritakan tentang perselingkuhan yang dilakukan seorang suami dengan adik iparnya sendiri. Padahal sang suami ditampilkan sebagai sosok yang alim dan baik-baik saja, bahkan tak ada yang menyangka sang suami bakal berselingkuh.

Tapi perselingkuhan terjadi ketika adik ipar masuk ke rumah mereka. Petaka rumah tangga menjadi besar dan seorang ibu lagi-lagi jadi korban hawa nafsu seorang laki-laki.

Film ini diperankan dengan apik oleh Michelle Ziudith, Deva Mahendra, dan Davina Karamoy. Berdasarkan review warganet yang sudah nonton perdana, film ini mampu mengaduk-aduk emosi mereka tanpa terlihat cringe sama sekali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat