kievskiy.org

Rekomendasi Kado untuk Bayi dan Ibu yang Baru Melahirkan, Antimainstream, Terpakai, dan Berkesan

Ilustrasi bayi dan ibu yang baru melahirkan
Ilustrasi bayi dan ibu yang baru melahirkan /freepik/jcomp

PIKIRAN RAKYAT - Memiliki teman atau saudara yang baru melahirkan membuat seseorang menjadi ikut bahagia. Menjadi 'onty angkel' biasanya ingin memberikan hadiah kepada 'ponakan' yang baru lahir.

Akan tetapi banyak orang yang bingung ingin memberi hadiah apa kepada bayi dan ibu yang baru melahirkan agar terpakai dan berkesan.

Jangan khawatir, berikut ini beberapa rekomendasi hadiah yang dapat diberikan kepada bayi dan ibu yang baru melahirkan:

Baca Juga: 5 Rekomendasi Serum untuk Wajah Berjerawat, Harga Termurah Rp28.000

  • Perlengkapan Mandi Bayi

Perlengkapan mandi bayi merupakan hadiah yang praktis dan simpel untuk dipilih sebagai kado untuk bayi. Kado ini akan sangat berguna karena langsung digunakan untuk bayi.

Banyak berbagai jenis perlengkapan mandi bayi yang bisa diberi seperti bak mandi bayi, shampo bayi, sabun bayi, handuk bayi, atau mainan bayi saat mandi.

  • Teether

Meski tak bisa langsung digunakan oleh bayi yang baru lahir, teether dapat menjadi salah satu pilihan sebagai hadian untuk bayi. Hadiah ini dapat digunakan oleh bayi saat sudah memasuki usianya.

  • Jaket Lucu

Memberi jaket yang lucu untuk bayi akan berkesan dan sering digunakan karena akan membuat bayi semakin lucu. Jika ingin membeli jaket bayi sebagai hadiah, dapat membeli untuk ukuran 6 - 12 bulan agar bisa dipakai lama.

Pasalnya bayi yang baru lahir biasanya cepat tumbuh sehingga jika membeli saat usia 0-5 bulan hanya akan terpakai sebentar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat