kievskiy.org

Nenek 73 Tahun Lahirkan Bayi Kembar

Ilustrasi.*/CANVA
Ilustrasi.*/CANVA

BERUSIA 73 tahun, wanita di India melahirkan bayi perempuan kembar. Seperti dilansir The Guardian yang mengutip keterangan dokter di Andhra Pradesh, wanita bernama Mangayamma Yaramati dan bayinya tersebut saat ini dalam keadaan sehat. 

Sang ibu lansia pun dilaporkan sangat bahagia. "Ini menjadi saat yang paling bahagia dalam hidupku," ujarnya. Bayi kembar itu dilahirkan lewat operasi caesar pada hari Kamis pekan lalu.

Mangayamma Yaramati dan suaminya, Sitarama Rajarao (82) yang berasal dari Andhra Pradesh, India, mengatakan bahwa selama ini mereka selalu ingin menjadi orang tua. Namun, Yaramati tidak dapat hamil dengan cara alamiah. Kepada BBC Telugu,  Yaramati mengatakan  bahwa mereka telah dipandang jelek di lingkungannya karena tidak memiliki anak. 

"Mereka memanggil saya wanita tanpa anak. Kami berkali-kali menemui banyak dokter, jadi ini adalah waktu paling bahagia dalam hidup saya." Yaramati bahkan sempat menggelar baby shower sebelum melahirkan.

Metode ilmiah

Shankar mengatakan bahwa pasiennya dirawat dengan cara ilmiah. "Selama perawatan kami memiliki tiga kelompok dokter: satu merawat kesehatannya secara umum, satu menjaga status gizi, dan satu untuk menjaga kehamilannya," tutur dia. Ketiga aspek ini dipantau setiap hari, tambahnya. 

Kepada Hindustan Times, Shankar mengatakan bahwa Mangayamma telah mengalami menopause 25 tahun yang lalu. Oleh karena itu, agar wanita berusia 70 tahunan itu bisa hamil, tim dokter menggunakan metode IVF.

Dalam hal ini, sel telur diambil dari donor dan dibuahi dengan sperma Rajarao melalui IVF (bayi tabung). Untungnya, dia mengandung pada siklus pertama dan dinyatakan  hamil pada bulan Januari 2019 lalu. Ayah si kembar pun mengatakan kepada BBC Telugu bahwa mereka sangat bahagia.

Shankar menyatakan bahwa banyak wanita yang datang ke klinik IVF sebenarnya telah memiliki anak. Namun, anak-anak mereka meninggal akibat kecelakaan di jalan raya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat