kievskiy.org

Catatan NASA dan NOAA: 2019 Merupakan Tahun Terpanas di Planet Bumi

Tingkat suhu Planet Bumi hasil analisis terbaru dari NASA dan NOAA
Tingkat suhu Planet Bumi hasil analisis terbaru dari NASA dan NOAA /Live Science Live Science

PIKIRAN RAKYAT – Sejak beberapa tahun terakhir dunia mengalami perubahan iklim yang sangat ekstrem.

Salah satu contohnya pada pertengahan tahun lalu, Indonesia dilanda oleh musim kemarau yang berkepanjangan membuat sejumlah daerah mengalami kekeringan dan krisis air.

Tidak hanya kekeringan dan krisis air, Indonesia juga dilanda dengan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang cukup parah, hampir diseluruh wilayah kepulauan seperti Sumatra, Kalimantan, Jawa bahkan hingga Papua mengalami hal tersebut.

Baca Juga: Bersiap Pindah ke Kanada, Pangeran Harry dan Meghan Markle PHK Sejumlah Staf

Bencana yang melanda Indonesia nyatanya belum berhenti, memasuki musim penghujan yang dimulai pada bulan November 2019 lalu hingga awal tahun ini Indonesia dilanda bencana banjir yang cukup parah akibat dari intensitas hujan yang tinggi.

Kemudian bergeser ke wilayah timur, saat ini Australia yang merupakan tetangga Indonesia saat ini sedang dilanda kebakaran hutan yang cukup parah akibat suhu panas yang telah melanda daratan tersebut pada Bulan November 2019 lalu.

Perubahan iklim yang ekstrem tersebut memberikan dampak lainnya pada Indonesia.

Baca Juga: 10 Hari Usai Meninggalnya Ria Irawan, Melly Goeslaw Beritakan Kabar Duka Ade Irawan Tutup Usia

Seperti diberitakan sebelumnya oleh Pikiran-Rakyat.com dampak lainnya dari perubahan iklim bagi Indonesia membuat dua pulau kecil di Sumatera Selatan telah lenyap akibat naiknya permukaan air laut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat