kievskiy.org

BERITA BAIK Update Virus Corona di Dunia 29 April 2020, Hampir 1 Juta Pasien Sembuh

PASIEN yang sembuh telah mendekati angka satu juta orang atau sekitar sepertiga dari keseluruhan kasus yang tercatat di seluruh dunia.*
PASIEN yang sembuh telah mendekati angka satu juta orang atau sekitar sepertiga dari keseluruhan kasus yang tercatat di seluruh dunia.* /pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi virus corona memang belum juga berakhir, namun perlahan-lahan situasi mulai terkendali.

Sepertiga pasien dari total kasus positif COVID-19 yang tercatat di seluruh dunia telah dinyatakan sembuh.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Worldometer, jumlah pasien yang telah sembuh dan dipulangkan per Rabu 29 April 2020 mencapai 951.433 orang.

Baca Juga: PRAKIRAAN CUACA HARI INI: 29 April 2020, Bandung pada Siang Hari akan Diguyur Hujan Ringan

Adapun total pasien positif terinfeksi virus corona saat ini mencapai 3.133.293 jiwa.

217.561 orang di antaranya meninggal dunia akibat COVID-19 atau sekitar 6,9 persen.

Tingkat kematian ini melampaui perkiraan awal saat wabah virus corona pertama kali merebak Tiongkok .

Baca Juga: Ikut Berkontribusi dalam Penanganan Corona, Tim Peneliti Unisba Ciptakan Alat Bantu Medis

Saat itu, persentase kematian diperkirakan sekitar 3 hingga 4 persen dari total kasus yang tercatat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat