kievskiy.org

Video Kepala Sekolah Pukul Murid yang Tertidur di Kelas Bikin Warga Tiongkok Marah

Ilustrasi kekerasan guru pada anak murid di sekolah.
Ilustrasi kekerasan guru pada anak murid di sekolah. /Pixabay/Geralt Pixabay/Geralt

PIKIRAN RAKYAT – Beberapa waktu lalu beredar video yang memperlihatkan seorang siswa yang dipukul secara brutal oleh gurunya di Tiongkok.

Video viral tersebut telah memicu kemarahan di seluruh negeri, dan membuat publik kembali mempertanyakan mengenai hukuman fisik di sekolah-sekolah Tiongkok.

Kejadian bermula pada tanggal 10 Mei, seorang siswa di kelas Sembilan dengan marga Liu dipukuli oleh gurunya yang diidentifikasi sebagai Ma karena tertidur di kelas, kejadian ini terjadi di Zhaotong provinsi Yunnan di barat daya Tiongkok.

Baca Juga: India Menjadikan Indonesia sebagai Rujukan untuk Belajar Penanganan Bencana

Kejadian yang direkam tersebut dibagikan di platform China Doujin, kemudian menjadi viral. Dalam video itu terlihat guru tersebut menjambak rambut bocah itu dan mengguncangnya agar ia terbangun.

Guru tersebut kemudian mendorongnya ke lantai dan mulai menendangnya, ia juga terlihat menyeret siswa itu ke arah pintu dan menendangnya keluar dari kelas.

Awalnya pihak sekolah tidak melakukan tindakan apapun terhadap guru tersebut, namun ketika video tersebut menjadi viral pengguna sosial media mulai mengkritik otoritas sekolah karena tidak mengambil tindakan.

Baca Juga: Pantat Pria Malaysia Dipatuk Ular Piton saat Main Game Sambil BAB

Tidak lama kemudian pemerintah setempat mengumumkan pada 22 Mei, bahwa oknum guru tersebut dipindahkan ke pekerjaan ‘non-mengajar’.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat